Jakarta Smart City akan Hadir di PRJ

Senin, 30 Mei 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Nani Suherni 3902

Jakarta Smart City akan Hadir di PRJ

(Foto: doc)

‎Jakarta Smart City (JSC) Lounge akan tampil di Pekan Raya Jakarta (PRJ). Nantinya ditempat tersebut akan ditampilkan berbagai aplikasi terbaru milik Pemerintah Provinsi DKI.

Kita mau nanti ada petugas yang mengajari orang yang datang pakai aplikasi DKI

"Kita mau nanti ada petugas yang mengajari orang yang datang pakai aplikasi DKI," ujar Basuki Tjahaja Purnama, Gubernur DKI Jakarta, Senin (30/5).

‎‎

Pihaknya meminta nantinya disiapkan sejumlah meja agar masyarakat yang datang bisa belajar penggunaan aplikasi. Personel dari setiap satuan kerja perangkat daerah (SKPD) diminta mengatur waktu untuk bertugas bergiliran setiap harinya.

"Jadi konsepnya itu kaya jualan properti, petugas kita siap menjelaskan seluruh aplikasi yang ada," katanya.

‎Selain itu dirinya mengusulkan adanya aplikasi yang disiapkan khusus untuk menu makanan mie. Hal ini dikarenakan di Jakarta sendiri banyak aneka ragam menu makanan berbahan baku mie.

"Jadi aplikasi makanan tapi khusus mie, nantinya ada beragam lokasi makanan mie, ini belum pernah ada, boleh juga ditawarkan konsepnya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
DKI akan Bangun Ruang Kontrol Jakarta Smart City

DKI akan Bangun Ruang Kontrol Jakarta Smart City

Sabtu, 19 September 2015 6404

Jakarta Smart City Raih 'Marketeer of The Year Jabodetabek 2016

Jakarta Smart City Kembali Raih Penghargaan

Selasa, 17 Mei 2016 10274

Djarot Apresiasi JMW ke-4

Jakarta Smart City Hadir di JMW ke 4

Rabu, 11 Mei 2016 4377

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks