95 Karung Botol Diangkut dari Saluran PHB di Kalibata

Jumat, 27 Mei 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 6189

Sampah di Saluran PHB Taman Makam Pahlawan Dikuras

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Belasan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) bersama Unit Pengelola Kebersihan (UPK) Badan Air Dinas Kebersihan Kecamatan Pancoran melakukan pembersihan saluran air di Jalan Kalibata Timur VI dan saluran penghubung (PHB) di Jalan Kalibata Timur, Jakarta Selatan.

Pengangkutan sampah di saluran PHB dekat Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata menghasilkan kurang lebih 95 karung botol bekas air mineral dan 10 meter kubik lumpur

Kedua saluran yang berada di wilayah Kelurahan Kalibata, Kecamatan Pancoran tersebut dibersihkan karena kondisinya tersumbat sampah dan sedimentasi lumpur. Sehingga kerap meluap saat musim hujan dan menimbulkan genangan di wilayah permukiman warga di RW 01 dan RW 02.

Lurah Kalibata, Denny Isnandar mengatakan, pembersihan saluran PHB di Jalan Kalibata Timur I sudah berlangsung sejak tiga hari terakhir. Karena dipenuhi sampah plastik botol minum kemasan dan lumpur, pembersihan terus dilakukan hingga saaat ini.

"Pengangkutan sampah di saluran PHB dekat Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata sampai hari ini menghasilkan kurang lebih 95 karung botol bekas air mineral dan 10 meter kubik lumpur," katanya, Jumat (27/5).

Deny melanjutkan, di Jalan Kalibata Timur I juga terdapat saluran air selebar dua meter dengan kedalaman tiga meter yang kondisinya tertutup sampah dan lumpur. Sejak awal dibangun hingga kini, saluran tersebut belum pernah sama sekali dibersihkan.

"Saya sudah bersurat ke Sudin Tata Air Jakarta Selatan untuk mengirimkan tenaga teknisnya, manual maupun mesin," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Saluran PHB Jl Lanji Kelurahan Papanggo Banyak Sampah

Saluran PHB di Papanggo Dipenuhi Sampah

Rabu, 25 Mei 2016 3370

Saluran PHB Permata Hijau Dinormalisasi

Saluran PHB Permata Hijau Dinormalisasi

Senin, 23 Mei 2016 4263

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468507

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307245

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283954

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks