Penyebab Genangan di Jl Haji Dogol akan Dianalisa

Kamis, 26 Mei 2016 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 3303

Penyebab Genangan di Jl Haji Dogol akan Dianalisa

(Foto: Nurito)

Suku Dinas Tata Air Jakarta Timur akan melakukan pengecekan saluran di Jalan Haji Dogol RT 16/07, Pondok Bambu, Duren Sawit. Ini terkait seringnya lokasi tersebut tergenang saat hujan deras melanda.

Kalau harus dilakukan refungsi, ya itu kewenangan kelurahan, kecamatan atau Satpol PP. Karena anggaran refungsi adanya di Satpol PP

Kasudin Tata Air Jakarta Timur, Ahmad Yazied Bustomi mengatakan, untuk normalisasi saluran air, jika di atasnya terdapat bangunan maka harus ada tindakan dari aparat kelurahan, kecamatan atau Satpol PP. Namun jika saluran air tidak ada bangunannya maka pihaknya dapat bertindak langsung menormalisasi.

"Kami belum mendapatkan surat laporan dari kelurahan. Kalau harus dilakukan refungsi, ya itu kewenangan kelurahan, kecamatan atau Satpol PP. Karena anggaran refungsi adanya di Satpol PP," tukas Yazied, Kamis (26/5).

Menurutnya, dalam pelaksanaan refungsi, Sudin Tata Air hanya memberikan bantuan alat berat. Seperti backhoe, sofel dan sejenisnya. Eksekusi pembongkaran bangunan ada di tangan kelurahan, kecamatan dan Satpol PP.

"Namun untuk pelaksanaan normalisasi juga saat ini belum bisa dilakukan karena belum ada anggaran," tandas Yazied.

Sebab lelang konsolidasi belum selesai. Dengan demikian normalisasi belum bisa dikerjakan lantaran tidak adanya material.

BERITA TERKAIT
Pompa Portabel Disiagakan Sedot Genangan di Pasar Cipulir

Pompa Portabel Disiagakan di Pasar Cipulir

Rabu, 25 Mei 2016 2824

 Empang Meluap, Delapan Rumah Warga Tergenang 2 Pekan

Permukiman Warga Jl Haji Dogol Tergenang

Rabu, 25 Mei 2016 4261

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks