Permukiman Warga Jl Haji Dogol Tergenang

Rabu, 25 Mei 2016 Reporter: Nurito Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3989

 Empang Meluap, Delapan Rumah Warga Tergenang 2 Pekan

(Foto: Nurito)

Sebanyak delapan rumah di Jl Haji Dogol, RT 16/07 Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur tergenang sejak dua pekan lalu. Genangan setinggi sekitar 40 sentimeter merupakan dampak luapan empang di sekitar. Namun, karena saluran air tertutup bangunan, genangan di kawasan tersebut lambat surut.

Setiap hujan deras, empang meluap. Tapi sulit surut karena saluran airnya tertutup bangunan rumah warga. Ini sudah dua minggu begini

Solikin (35), warga sekitar mengatakan, genangan setinggi sekitar 30-40 sentimeter, sudah kerap terjadi sejak Januari 2016 lalu. Tepatnya saat saluran air ditutup sebuah bangunan permanen milik warga. Sedangkan asal air yang menggenangi merupakan luapan dari sebuah empang di sekitar pemukiman warga.

"Setiap hujan deras, empang meluap. Tapi sulit surut karena saluran airnya tertutup bangunan rumah warga. Ini sudah dua minggu begini," katanya, Rabu (24/5).

Menurutnya, hingga kini belum ada penanganan serius dari pihak terkait. Petugas kelurahan yang datang baru sekadar foto-foto dan belum mengambil langkah taktis. Buktinya hingga kini genangan itu masih ada dan belum surut.

Tidak hanya menyulitkan aktivitas, dampak genangan juga membuat warga kesulitan buang air besar (BAB). Sebab septick tank rumah mereka ikut tergenang. Kini warga berharap pihak terkait segera bertindak cepat sebelum persoalan ini meluas dampaknya.

Lurah Pondok Bambu, Dody Taruna belum memberikan keterangan saat dikonfirmasi hal tersebut. Pesan singkat maupun panggilan ke nomor pribadi yang bersangkutan belum direspons.

BERITA TERKAIT
Genangan di Gang Arus Cawang Surut 4 Jam

Genangan di Gang Arus Cawang Surut 4 Jam

Rabu, 25 Mei 2016 3225

Petugas PPSU Semper Timur Entaskan Genangan

Petugas PPSU Semper Timur Entaskan Genangan

Selasa, 24 Mei 2016 3324

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks