Rabu, 25 Mei 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3163
(Foto: Reza Hapiz)
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meminta penyusunan anggaran dalam perencanaan pembangunan ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA) harus dilakukan secara sinergis. Sehingga tidak ada lagi SKPD yang menyusun anggaran sendiri dan tidak sejalan atau tidak efektif untuk RPTRA.
"Jadi dalam pembangunan RPTRA saling didukung oleh SKPD lainnya. Makanya kita kumpulkan bersama untuk membahas," ujar Basuki, Rabu (25/5).
Dengan melakukan pembahasan bersama, diharapkan tidak ada perencanaan yang saling bertabrakan. Penyusunan anggaran ini sendiri sudah lebih maju daripada sebelumnya yang masih dilakukan sendiri-sendiri.
"Semuanya kita ajak dan ajarin cara penyusunan anggaran bersama sehingga bisa memfokuskan RPTRA lebih baik bagi masyarakat," tandasnya.