DKI Stok 1.500 Sapi untuk Lebaran

Selasa, 24 Mei 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Nani Suherni 3649

Stok Pangan Puasa dan Lebaran Aman

(Foto: doc)

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memastikan stok sejumlah kebutu‎han umum di Jakarta aman selama puasa dan lebaran. Bahkan untuk komoditi daging sapi sudah dinilai mencukupi stoknya.

Untuk stok aman, kebutuhan DKI itu perhari sekitar 165 ton, kita prediksi selama puasa dan lebaran naiknya 20 sampai 30 persen

Kepala Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan DKI Jakarta, Darjamuni mengatakan, ‎untuk lebaran disiapkan sebanyak 1.500 ekor sapi hidup. Jumlah ini rencananya 20 Juni mendatang ditambah 123 ton daging.

"Untuk stok aman, kebutuhan DKI itu perhari sekitar 165 ton, kita prediksi selama puasa dan lebaran naiknya 20 sampai 30 persen," ujarnya, Selasa (24/5).

Namun menurutnya untuk harga sendiri memang agak sulit untuk dikendalikan terutama menjelang lebaran. Terlebih menurutnya banyak pedagang yang memanfaatkan momen lebaran untuk mencari keuntungan.

"Untuk menekan harga kita lakukan banyak upaya seperti pasar murah dan membuka kios dipasar dengan harga dibawah Rp 100 ribu, sehingga harga dari pedagang lainnya bisa turun," tandasnya.

Selain itu untuk stok beras sendiri saat ini di Cipinang sebanyak 51.000 ton dan 2.000 ton diantaranya ada di ‎Food Station Tjipinang Jaya‎. Untuk menambah stok saat ini menurutnya juga sudah bersurat ke Bulog untuk ditambah 15.000 ton beras.

BERITA TERKAIT
Jelang Puasa, Harga Bawang Merah Turun

Jelang Puasa, Harga Bawang Merah Turun

Senin, 23 Mei 2016 3247

Pedagang Takjil di Benhil Akan di Tata

Pedagang Takjil di Benhil akan Ditata

Senin, 23 Mei 2016 2720

Libur Lebaran Satpol PP Tak Boleh Cuti

Libur Lebaran Satpol PP Tak Boleh Cuti

Rabu, 18 Mei 2016 7310

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307887

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks