71 Bangunan Liar di TPU Menteng Pulo akan Ditertibkan

Sabtu, 21 Mei 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 3856

Penertiban Bangli di TPU Menteng Pulo Dilanjutkan Minggu Depan

(Foto: doc)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Selatan kembali akan menertibkan bangunan liar (bangli) yang masih berdiri di Taman Pemakaman Umum (TPU) Menteng Pulo, Menteng Atas, Setiabudi.

Semua bangli yang akan dibongkar ada 71 unit bangli

Di areal TPU itu, terhitung masih ada sekitar 71 bangunan liar yang masih tersisa atau dihuni 59 Kepala Keluarga (KK).

Wakil Camat Setiabudi, Tamo Sijabat mengatakan, 10 dari 71 bangli yang berdiri di TPU Menteng Pulo sudah tidak berpenghuni atau kosong.

"Semua bangli yang akan dibongkar ada 71 unit bangli. Yang masih ada penghuninya 61 bangunan. Rencananya hari Rabu tanggal 25 Mei 2016 kita bongkar," katanya, Jumat (20/5).

Tamo mengutarakan, pada penertiban awal April 2016 lalu, pihaknya memberikan toleransi kepada 59 KK yang tinggal di 71 bangunan liar di TPU Menteng Pulo. Toleransi diberikan karena ada sejumlah KK yang anaknya tengah mengikuti Ujian Nasional (UN).

"Sudah diberitahu secara lisan sebelumnya. Tanggal 25 Mei besok kita tertibkan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Penertiban 40 Bangli TPU Menteng Pulo Selesai UN

Penertiban 40 Bangli TPU Menteng Pulo Selesai UN

Kamis, 07 April 2016 5764

Tidak Ada Ganti Rugi dan Relokasi Bagi Penghuni Bangli di TPU Menteng Pulo

225 Bangli di TPU Menteng Pulo Dibongkar

Kamis, 07 April 2016 7917

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks