20 Lapak PKL di Setiabudi Disita Petugas

Rabu, 18 Mei 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 3275

20 Lapak PKL di Setiabudi Disita Petugas

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Sekitar 20 pedagang kaki lima (PKL) di sejumlah ruas jalan di Kecamatan Setiabudi ditertibkan petugas Satpol PP, Rabu (18/5). Lapak PKL seperti gerobak, etalase rokok, boks minuman, meja dan bangku kayu juga disita petugas.

Sebenarnya penertiban itu bukan hanya saat Rabu Tertib. Setiap hari kita juga rutin melakukan patroli dan penertiban

Lapak-lapak tersebut diamankan petugas dari Jalan Jenderal Sudirman depan Universitas Atma Jaya, Jalan Gatot Subroto, Jalan Patra Jasa, Jalan Denpasar Raya, Jalan Perbanas, dan Jalan HR Rasuna Said.

Kasatgas Pol PP Kecamatan Setiabudi, Iskandar mengatakan, mayoritas dari PKL yang ditertibkan ini mendirikan lapaknya atau berjualan di trotoar, sisanya di bahu jalan.

"Termasuk satu unit sepeda kopi kita angkut. Sebenarnya penertiban itu bukan hanya saat Rabu Tertib. Setiap hari kita juga rutin melakukan patroli dan penertiban," ujar Iskandar.

Bahkan reklame yang kadaluwarsa di Mal Ambasador, Kelurahan Karet Kuningan pun tidak luput dari penertiban petugas. Ada sebanyak 12 reklame toko yang ditertibkan.

"Penertiban reklame toko karena reklame habis masa pajak. Penertiban dihadiri oleh tiga petugas UPPD kecamatan," tandasnya.

Dalam penertiban itu, sebanyak 40 personel gabungan Satpol PP, satu unit truk operasional, dan satu unit truk kerangkeng Satpol PP dikerahkan.

BERITA TERKAIT
Penertiban PKL di Tanah Abang Sempat Terjadi Penolakan

Penertiban PKL di Tanah Abang Diwarnai Kericuhan

Senin, 16 Mei 2016 2725

PKL di Sekitar Pasar Teluk Gong Ditertibkan

PKL di Sekitar Pasar Teluk Gong Ditertibkan

Senin, 16 Mei 2016 4499

Pengelola Mal Harus Sediakan Penampungan PKL

Pengelola Mal Harus Sediakan Penampungan PKL

Senin, 16 Mei 2016 2601

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks