Pengelola Mal Harus Sediakan Penampungan PKL

Senin, 16 Mei 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Rio Sandiputra 2699

Pengelola Mal Harus Sediakan Penampungan PKL

(Foto: Yopie Oscar)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menginginkan seluruh pengelola mal yang ada di Ibukota menyedikan lahan khusus untuk menampung pedagang kaki lima (PKL). Terlebih, selama ini banyak kawasan sekitar mal yang menjamur PKL liar.

Mal juga punya kewajiban tempat untuk PKL liar itu supaya enggak bikin macet jalan

Djarot mengatakan, PKL tersebut muncul karena adanya kebutuhan dari karyawan yang bekerja di mal. Sebab makanan dan minuman yang dijualnya jauh lebih murah dibanding yang ada di dalam mal.

"Mal juga punya kewajiban tempat untuk PKL liar itu supaya enggak bikin macet jalan," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (16/5).‎

Dengan adanya ruang khusus yang disediakan pihak pengelola, Djarot optimis PKL liar yang selama ini membuka lapak di sekitar kawasan mal perlahan menghilang. Kondisi itu tentu dengan sendirinya semakin menambah keuntungan bagi pengelola mal. Sebab, kawasan mal itu tidak lagi kumuh.

"Tapi kalau masih ada PKL liar yang membandel tapi sudah diberi ruangan khusus sama pengelola mal, petugas Satpol PP harus menindaknya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Lahan PKL di Belakang Pasar Kebayoran Lama akan Ditata

Lahan PKL di Belakang Pasar Kebayoran Lama akan Ditata

Jumat, 13 Mei 2016 2884

230 PKL dan UKM Siap Ditampung 3 Mal di Jaksel

230 PKL Difasilitasi Berdagang di Mal

Selasa, 07 April 2015 5450

Menunggak Retrebusi, PKL Binaan di Jakbar Akan Diusir

Penampungan PKL Jl Cengkeh Rampung Akhir Oktober

Senin, 19 Oktober 2015 4711

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469057

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307903

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260999

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks