Senin, 16 Mei 2016 Reporter: Nurito Editor: Nani Suherni 6884
(Foto: Nurito)
Sebanyak 122 siswa SDN Cipinang Melayu 04 Pagi, Makasar, Jakarta Timur, terpaksa mengikuti Ujian Sekolah/Madsarsah Berstandar Daerah (US/M BD) di SDN Cipinang Melayu 09/10 Pagi, yang jaraknya sekitar satu kilometer.
Kepala SDN Cipinang Melayu 04 Pagi, Ngadnan mengatakan, sekolahnya pada Rabu (18/5) dibongkar untuk direnovasi total. Sejak dua bulan lalu, siswanya diungsikan di dua sekolah. Untuk kelas 1-3 diungsikan ke SDN Cipinang Melayu 03 Pagi dan kelas 4-6 diungsikan ke SDN 09/10 Pagi.
"Karena sekolah akan direhab total jadi pelaksanaan UN me
numpang di SDN Cipinang Melayu 09/10 Pagi," kata Ngadnan, Senin (16/5).Kasudin Pendidikan Jakarta Timur wilayah 2, Ungkadi mengatakan, di SDN Cipinang Melayu 09/10 Pagi totalnya ada 294 siswa yang mengikuti UN. Terdiri dari siswa SDN Cipinang Melayu 09 Pagi ada 84 siswa, SDN Cipinang Melayu 10 ada 88 siswa dan di SDN Cipinang Melayu 04 Pagi ada 122 siswa.
Ungkadi mengatakan, total jumlah sekolah yang menyelenggarakan (US/M BD) ada 274 sekolah negeri dan swasta. Kemudian dari total 20.398 siswa, terdiri dari 18.454 siswa sekolah negeri swasta. Kemudian 292 siswa paket A dan 1.652 siswa madrasah.
"Ada 20.398 siswa yang mengikuti US/M BD hari ini. Belum diketahui apakah ada siswa yang berhalangan atau tidak. Secara umum semua berjalan lancar," kata Ungkadi, saat meninjau pelaksanaan UN di SDN Cipinang Melayu 09 dan 10 Pagi.
Saat ini jumlah siswa di Jakarta Timur yang mengikuti UN tingkat SD/MI sebanyak 20.398 siswa. Mereka berasal dari 274 sekolah negeri dan swasta. Kemudian dari total 20.398 siswa, terdiri dari 18.454 siswa sekolah negeri swasta. Kemudian 292 siswa Paket A dan 1.652 siswa madrasah.
Menurutnya, hari pertama UN mata pelajarannya adalah Bahasa Indonesia. Kemudian Selasa besok Matematika dan Rabu IPA.