2.610 PJU di Jaksel Gunakan LED Smart System

Kamis, 12 Mei 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3507

2.610 LED Smart System Sudah Terpasang di Jaksel

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Sejak 25 April sampai 11 Mei 2016, Suku Dinas Perindustrian dan Energi (PE) Jakarta Selatan telah memasang sebanyak 2.610 lampu LED smart system 40 watt di 10 kecamatan. Sedangkan hingga akhir tahun ini, ditargetkan terpasang 21.944 unit lampu serupa.

Totalnya jadi 50 ribu. Daya 90 watt untuk di lingkungan, 120 watt di jalan penghubung, 200 untuk jalan protokol. Tapi saat ini pemasangan 40 watt 

Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian Sudin Perindustrian dan Energi Jakarta Selatan, Ichsan Tasik mengatakan, 2610 unit lampu itu adalah lampu dengan daya 40 watt yang diperuntukan atau dipasang di jalan MHT atau jalan permukiman. Di luar lampu berdaya 40 watt, pihaknya juga menargetkan pemasangan 28.056 unit lampu LED Smart System berdaya 90 watt, 120 watt dan 200 watt.

"Totalnya jadi 50 ribu. Daya 90 watt untuk di lingkungan, 120 watt di jalan penghubung, 200 untuk jalan protokol. Tapi saat ini pemasangan 40 watt karena pendisitribusian dari produsen lampu bersangkutan baru datang yang 40 watt," ungkapnya, Kamis (12/5).

Berdasarkan data yang diperoleh, pemasangan lampu LED 40 watt per kecamatan sudah lebih dari sepuluh persen. Dengan rincian, Kecamatan Cilandak 268 unit lampu LED smart system, Jagakarsa 260 unit lampu, Kebayoran Baru 267 unit lampu, Kebayoran Lama 270 unit lampu, Setiabudi 244 unit lampu, Mampang Prapatan unit lampu 267, Pancoran 248 unit, Pasar Minggu 263 unit, Pesanggrahan 263 unit lampu, dan Tebet 260 unit lampu.

BERITA TERKAIT
Sudin PE Jakpus Ganti Lampu PJU di Jalan Lingkungan

PJU di Jalan Lingkungan Gunakan Jenis LED

Senin, 02 Mei 2016 6237

5.510 Lampu LED akan Dipasang di Jaktim

5.510 Lampu LED akan Dipasang di Jaktim

Selasa, 26 April 2016 4216

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307906

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261001

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks