Kelulusan UN SMA di Pulau Seribu 100 Persen

Selasa, 10 Mei 2016 Reporter: Suparni Editor: Nani Suherni 3024

Siswa SMA Dan SMK Di Pulau Seribu Lulus 100 Persen

(Foto: Ilustrasi)

Peserta Ujian Nasional (UN) tahun ajaran 2016 di Kepulauan Seribu di SMAN 69 Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu Utara dan SMKN 61 Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan dinyatakan lulus 100 persen.

Seluruh siswa lulus ujian, begitu juga yang ikut paket C, kecuali yang tidak hadir dalam UN kemarin

"Seluruh siswa lulus ujian, begitu juga yang ikut paket C, kecuali yang tidak hadir dalam UN kemarin," ujar Ade Yulia Narun, Kepala Sudin Pendidikan Kepulauan Seribu, Selasa (10/5).

Sebanyak 145 siswa dari SMAN 69 Pulau Pramuka, 61 siswa SMKN 61 Pulau Tidung dan 67 peserta UN paket C dari 78 peserta PKBM 36 Pulau Harapan serta 45 peserta UN paket C dari 74 peserta PKBM 37 Pulau Untung Jawa yang hadir ikut ujian lulus seluruhnya.

Sementara itu, SMKN 61 Pulau Tidung hari ini melakukan syukuran dan pelepasan siswa karena seluruh siswa yang mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) satu-satunya di Pulau Seribu dapat lulus 100 persen.

"Hari ini kita adakan pelepasan siswa-siswi kelas XII di gedung serbaguna kecamatan sekaligus penyerahan surat kelulusan," tandas Dadang Sabrudin, Kepala SMKN 61 Pulau Tidung.

BERITA TERKAIT
45 Siswa SMA/SMK di Jakarta Tidak Lulus Ujian Akhir

45 Siswa SMA/SMK di Jakarta Tidak Lulus

Sabtu, 07 Mei 2016 14452

Enam Pelajar SMAN 3 Pelaku Bullying Dinyatakan Tidak Lulus

Enam Pelaku Bullying di SMAN 3 Tidak Lulus

Sabtu, 07 Mei 2016 19471

45 Pelajar Tidak Lulus UN SMA. Djarot : Mutu Pendidikan di Ibukota Masih Baik

Djarot akan Cek Pelajar SMA yang Tidak Lulus UN

Minggu, 08 Mei 2016 7993

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469055

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307889

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks