KM Sabuk Nusantara Tabrak Karang

Kamis, 05 Mei 2016 Reporter: Suparni Editor: Nani Suherni 4497

 KM Sabuk Nusantara Menabrak Karang, Penumpang Dievakuasi

(Foto: Suparni)

Kapal perintis KM Sabuk Nusantara 46 yang berangkat dari Pelabuhan Sunda Kelapa, Jakarta Utara, menabrak karang di perairan Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu sekitar pukul 12.00. Hal ini menyebabkan kondisi kapal sempat tersangkut dan miring.

Saat sudah mau sampai Pulau Pramuka tiba-tiba menabrak karang, penumpang sempat panik lalu tak lama kemudian kita dievakuasi oleh kapal Dishub ke Pulau Pramuka

"Saat sudah mau sampai Pulau Pramuka tiba-tiba menabrak karang, penumpang sempat panik lalu tak lama kemudian kita dievakuasi oleh kapal Dishub ke Pulau Pramuka," ujar Lala (30), salah satu penumpang warga jalan Lodan Dalam II RT09 RW 08, Ancol, Pademangan Jakarta Utara.

Dikatakannya, sebanyak 150 penumpang kapal perintis KM Sabuk Nusantara dievakuasi menuju Pulau Pramuka, menunggu upaya kapal perintis tersebut dievakuasi dari karang.

"Tidak ada korban luka maupun kerusakan kapal yang sangat parah kalau saya perhatikan. Dan pada saat kejadian cuaca juga cukup bagus, ombak biasa saja datar," tandasnya.

Saat ini, kapal perintis dengan rute perjalanan terakhir tujuan Pulau Kelapa tersebut, sudah kembali normal dan mengambil penumpang yang sebelumnya dievakuasi ke Pulau Pramuka untuk selanjutnya meneruskan perjalanan ke Pulau Kelapa.

BERITA TERKAIT
Rambu Kapal di Dermaga Segera Dipasang

Rambu Kapal di Dermaga Segera Dipasang

Rabu, 24 Februari 2016 4511

Jadwal Keberangkatan Kapal Perlu Disiapkan

Jadwal KM Sabuk Nusantara Belum Pasti

Senin, 15 Februari 2016 15340

Pendalaman Pelabuhan Pulau Tidung Tunggu Anggaran Perubahan

Pendalaman Dermaga Pulau Tidung Ditarget Rampung Akhir Tahun

Senin, 21 Maret 2016 3645

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks