Pembangunan Jalan di Kelapa Gading Terkendala Bangunan Warga

Kamis, 19 Juni 2014 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Lopi Kasim 4079

Pembangunan Jalan Tembus Kelapa Gading Terkendala Bangunan Warga

(Foto: doc)

Proyek pembangunan jalan tembus yang menghubungkan Jl Boulevard Timur dengan Jl Perintis Kemerdekaan menemui kendala. Pasalnya, sebanyak 34 bangunan milik warga di RT 05/02, Kelurahan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara itu berdiri diantara proyek jalan.

Proyek tersebut sudah berjalan 3 tahun. Makanya kalau sehabis lebaran nanti juga tak selesai, kita akan ambil langkah tegas

Para warga selama ini bertahan di lahan seluas sekitar 4.000 meter tersebut karena menuntut penggantian dan belum mencapai kesepakatan dengan pemilik lahan. Sedangkan secara legalitas, lahan tersebut dipunyai oleh dua pemilik yang berinisial P dan L serta sudah dibayarkan oleh Pemerintah Kota Jakarta Utara sesuai NJOP pada 2012 lalu.

Sekretaris Kota Jakarta Utara, Junaedi, mengatakan, saat ini masih terjadi negosiasi antara pemilik dan warga yang bertahan. Sedangkan pihaknya hanya berperan memediasi agar segera terselesaikan dengan cepat.

"Antara dua pihak sudah bertemu kemarin. Dari pemilik lahan menawarkan 20 persen dari harga NJOP tahun 2012 tapi belum diterima oleh warga," ujarnya, Kamis (19/6).

Menurut Junaedi, warga sudah mengakui bahwa mereka tidak memiliki legalitas atas lahan tersebut. Namun mereka menuntut pergantian bangunan karena sudah puluhan tahun menempati lahan.

Sedangkan Walikota Jakarta Utara, Heru Budi Hartono, berharap agar proses mediasi yang terjadi tidak berlarut-larut. Sebab, dampaknya berpotensi membuat penyelesaian pengerjaan proyek terlambat.

"Proyek tersebut sudah berjalan 3 tahun. Makanya kalau sehabis lebaran nanti juga tak selesai, kita akan ambil langkah tegas," katanya.


BERITA TERKAIT
106 Bidang Tanah Bantaran Kali Pesanggrahan Segera Dibebaskan

104 Bidang Tanah di Pesanggrahan Segera Dibebaskan

Rabu, 18 Juni 2014 3988

Lahan Negara Diserobot

Pagar di Atas Lahan Pemprov DKI Akan Dibongkar

Selasa, 17 Juni 2014 4901

Proyek Sodetan Ciliwung Terancam Molor, Warga Tolak Lahannya Dibebaskan

98 Bidang Tanah untuk Sodetan Ciliwung Segera Dibebaskan

Selasa, 17 Juni 2014 5760

Pelebaran Waduk Surilang Terkendala Pembebasan Lahan

Pelebaran Waduk Surilang Terkendala Pembebasan Lahan

Senin, 16 Juni 2014 5068

Taman di Jakarta Akan Dilengkapi Sarana Olahraga

Taman di Jakarta Akan Dilengkapi Sarana Olahraga

Minggu, 15 Juni 2014 6938

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469057

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307904

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261000

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks