Bangunan di Ciganjur Dibongkar

Senin, 25 April 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Nani Suherni 4075

 Tidak Sesuai Zona, Bangunan di Ciganjur Dibongkar

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Suku Dinas Penataan Kota Jakarta Selatan menertibkan sebuah bangunan bakal rumah tinggal di Jalan H Montong RT 007/03 Kelurahan Ciganjur, Jagakarsa, Senin (25/4). Penertiban lantaran pengguna ruang tidak mengantongi izin dan membangun tidak sesuai zona.

Sudah tanpa izin, bangunnya di RTH juga. Bangunan belum ditempati sedang dalam proses membangun

"Sudah tanpa izin, bangunnya di RTH atau jalur hijau pula. Bangunan belum ditempati sedang dalam proses membangun," kata Syukria, Kepala Suku Dinas Penataan Kota Jakarta Selatan, Senin (25/4).

Ditambahkan Syukria, sebelum melakukan pembongkaran, pihaknya sudah memberikan surat peringatan kepada pengguna ruang untuk membongkar sendiri bangunannya.

Namun lantaran tidak diindahkan, pihaknya menerjunkan 10 petugas untuk membongkar bangunan seluas kurang lebih 80 meter persegi itu.

"Tidak ada perlawanan dari yang bersangkutan karena sudah diberikan surat bongkar sendiri. Karena tidak dilaksanakan, kita bongkar paksa secara manual karena lokasi tidak memungkinkan untuk alat berat," tandas Syukria.

BERITA TERKAIT
Pembatas Jalur Cepat dan Lambat di Jalan Sudirman Akan Dibongkar Mei

Pembongkaran Pembatas Jl Sudirman Oleh Dinas Bina Marga

Senin, 25 April 2016 3323

Empat Bangunan Permanen di Pinggir Kali Krukut di Bongkar

4 Bangunan di Jl Inspeksi Kali Krukut Dibongkar

Minggu, 24 April 2016 7499

Penertiban di Jalan Raya Menceng DIgelar Pekan Ini

Bangunan Liar di Jl Raya Menceng Ditertibkan Pekan ini

Senin, 25 April 2016 10750

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks