Djarot Ingin Jumlah Petugas PPSU Ditambah

Selasa, 19 April 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Budhi Firmansyah Surapati 4109

Djarot Ingin Jumlah PPSU Ditambah

(Foto: Yopie Oscar)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengatakan, keberadaan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum‎ (PPSU) sangat penting mengatasai masalah lingkungan dan sosial. Karena itu, Djarot menginginkan penambahan jumlah petugas PPSU.

Tidak semuanya itu diserahkan kepada PPSU. ‎Kalau dia (warga -red) bisa lakukan sendiri, kenapa sih nunggu PPSU

"‎PPSU itu harus. Bahkan kalau perlu ditambah‎," kata Djarot di Balai Kota, Selasa (19/4).

Tak hanya itu, Djarot pun mewacanakan mengkaji penambahan durasi kontrak. Namun demikian, kinerja petugas PPSU harus tetap dievaluasi.

"Kalau perlu, kalau bagus kontraknya diperpanjang‎ saja," ucapya.

Jika tahun mendatang jumlah petugas PPSU di Ibukota bertambah, Djarot mengharapkan perilaku warga berubah. Mereka diminta meningkatkan kepedulian kebersihan dan lingkungan.

"Tidak semuanya itu diserahkan kepada PPSU. ‎Kalau dia (warga -red) bisa lakukan sendiri, kenapa sih nunggu PPSU. PPSU itu tugasnya berat‎," tandasnya.

BERITA TERKAIT
105 Petugas PPSU Kecamatan Pademangan Diberikan Pelatihan Penanggulangan Kebakaran

Petugas PPSU Dilatih Tangani Kebakaran

Senin, 18 April 2016 4231

40 PPSU Dari Dua Kelurahan Dikerahkan Bantu Kerja Bakti

Puluhan Petugas PPSU Bersihkan Pulau Karya

Selasa, 12 April 2016 5429

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307887

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks