Selasa, 19 April 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Nani Suherni 2370
(Foto: Yopie Oscar)
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengapresiasi adanya aplikasi Jakarta AIDS di Jakarta Smart City. Aplikasi yang isinya mengenai Penanggulangan HIV-AIDS di Ibukota itu dibentuk oleh Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) DKI Jakarta.
Saya bilang tadi harus hati-hati untuk kontennya. Ada konten yang hanya bisa dibuka oleh orang dewasa konten yang sifatnya umum
Agar informasi ini sesuai peruntukan, Djarot menyarankan aplikasi itu harus disempurnakan kedepannya.
"Saya bilang tadi harus hati-hati untuk kontennya. Ada konten yang hanya bisa dibuka oleh orang dewasa dan konten yang sifatnya umum yang bisa dibuka siapapun juga," katanya, di Balai kota DKI Jakarta, Selasa (19/4).
Jika belum disempurnakan, Ia khawatir keberadaannya akan disalahgunakan oleh pengunjung dibawah umur. Pada usia itu, pengunjung aplikasi
sangat tinggi tingkat keingintahuannya."Saya sampaikan bahwa anak-anak kita, ketika masa pertumbuhan itu selalu ingin cari tahu, penasaran, begitu dia tahu dia akan coba. Jangan sampai nanti kita salah untuk masukkan konten," tandasnya.