Evakuasi Pohon Tumbang Terkendala Kabel Listrik

Kamis, 14 April 2016 Reporter: Nurito Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3289

Evakuasi Pohon Tumbang Sempat Terkendala Kabel Listrik

(Foto: Nurito)

Proses evakuasi pohon tumbang di areal Taman Mini Indonesia Indah (TMII) terkendala kabel listrik PT Perusahan Listrik Negara (PLN). Pasalnya, kabel yang tertimpa batang pohon tersebut masih dialiri listrik. Alhasil, proses penanganan baru rampung sekitar dua jam setelah tumbang.

Karena kabel masih dialiri listrik jadi kami harus ekstra hati-hati. Kabel itu tertindik batang pohon tumbang

Kepala Seksi Operasi Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Timur, Gatot Sulaiman mengatakan, setelah tumbang sekitar pukul 17.00 tadi, pihaknya baru bisa merampungkan evakuasi sekitar pukul 19.00.

Lambannya penanganan karena petugas harus ekstra hati-hati dalam mengevakuasi delapan pohon tumbang. Sebab kabel yang tertimpa masih dialiri listrik dan petugas PT PLN baru tiba sekitar 18.00 di lokasi kejadian.

"Karena kabel masih dialiri listrik jadi kami harus ekstra hati-hati. Kabel itu tertimpa batang pohon tumbang. Petugas PLN baru datang di lokasi jam 18.00," ujar Gatot, Kamis (14/4) petang.

Tercatat ada dua pohon tumbang yang menimpa kabel listrik milik PLN. Keduanya berada di depan anjungan Kalimantan Barat. Bahkan satu di antaranya membuat tiang listrik roboh hingga menghalangi jalan.

Dalam evakuasi ini pihaknya menyiapkan satu unit lighting atau lampu penerang berkapasitas 5.000 watt. Lampu ini digunakan untuk menyoroti petugas yang sedang memotong bangkai pohon menggunakan gergaji mesin.

BERITA TERKAIT
 Hujan Deras, 8 Pohon di TMII Tumbang

Delapan Pohon di TMII Tumbang

Kamis, 14 April 2016 4552

Hujan Deras, Dua Pohon Tumbang di Cipayung

Pohon Tumbang di Cipayung Dievakuasi

Selasa, 22 Maret 2016 3764

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307852

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks