PJU di Depan Gedung Baru KPK Padam

Senin, 11 April 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Nani Suherni 2481

PJU di Depan Gedung Baru KPK Banyak Yang Padam

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Sekitar 25 lampu penerangan jalan umum (PJU) di Jalan Kuningan Persada dan Kuningan Madya Raya, tepatnya di depan gedung baru KPK, Kelurahan Guntur, Setiabudi, padam.

Sejak saya baru kerja di sini sekitar Januari kemarin, sudah begini kondisinya, yang nyala beberapa, lebih banyakan yang padam

Pantauan Beritajakarta.com, beberapa PJU yang menyala tidak mampu menerangi keseluruhan ruas jalan, terlebih keberadaan pohon rindang menutupi pancaran cahaya dari PJU. Sekitar dua tiang eksisting juga dalam keadaan bengkok.

Salah seorang petugas keamanan di gedung baru KPK, M Rizal (35) mengatakan, kondisi padamnya PJU itu sudah berlangsung beberapa bulan terakhir.

"Sejak saya baru kerja di sini sekitar Januari kemarin, sudah begini kondisinya, yang nyala beberapa, lebih banyakan yang padam," tutur Rizal, Senin (11/4) dini hari.

Warga setempat, Faisal (40) mengatakan, kondisi jalan yang gelap dan jarang dilalui kendaraan dimanfaatkan pasangan muda-mudi untuk berpacaran.

"Bisa dilihat sendiri kan, ya begitu setiap hari. Mereka suka mojok di bawah pohon. Apalagi jalan di sini sepi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pohon Mengganggu Tebaran Cahaya PJU Ditoping

Pohon Mengganggu PJU Ditoping

Rabu, 30 Maret 2016 2873

Mei, PJU di Jakpus Gunakan LED

Mei, PJU di Jakpus Gunakan LED

Rabu, 23 Maret 2016 3219

Sistem KWH Meter Dalam Pencatatan Biaya Listrik Akan Dihapus

Penghitungan KWH Meter Pada PJU akan Dihapus

Rabu, 16 Maret 2016 5628

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307887

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks