Embung di RPTRA Kebon Pala Segera Dipagar

Rabu, 06 April 2016 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 4346

Embung di RPTRA Kebon Pala Segera Dipagar

(Foto: Nurito)

Pembangunan embung di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Kebon Pala, Makasar, Jakarta Timu telah rampung. Namun untuk joging track dan taman belum dilakukan pembangunan, termasuk pagar yang mengelilingi embung belum terpasang.

Setiap hari ada saja warga yang bermain di sekitar embung. Jika tidak dipagar, dikhawatirkan ada anak-anak yang tercebur saat bermain di pinggir embung

Embung seluas sekitar 1.756 meter persegi ini dibangun sejak Januari lalu dan selesai pada akhir Maret lalu. Embung ini nantinya digunakan untuk resapan air dan tadah air hujan serta muara dari saluran air warga.

Kepala Suku Dinas Tata Air Jakarta Timur, Ahmad Yazied Bustomi mengatakan, pembangunan embung di RPTA Kebon Pala, Makasar telah rampung. Hanya saja, embung belum dipagar keliling.

"Kalau embungnya kan sudah selesai dibangun. Tinggal joging track dan taman saja dibangun tapi itu kewenangan pertamanan," kata Yazied, Rabu (6/4).

Menurut Yazied, pemasangan pagar keliling di pinggir embung sebenarnya kewenangan Sudin pertamanan. Namun karena kondisinya membahayakan jika dibiarkan berlama-lama, maka pihaknya akan memasang pagar tersebut.

"Setiap hari ada saja warga yang bermain di sekitar embung. Jika tidak dipagar, dikhawatirkan ada anak-anak yang tercebur saat bermain di pinggir embung," tandasnya.

Embung di RPTRA Kebon Pala ini dibangun dengan kedalaman sekitar 2,5 meter. Di pinggiran embung seluruhnya sudah diturap agar tidak mudah longsor. Bahkan embung ini sudah terdapat airnya.

BERITA TERKAIT
7 Lokasi Waduk Mulai Dikeruk

7 Lokasi Waduk Mulai Dikeruk

Jumat, 01 April 2016 6674

Lahan TPS Liar di Ciracas Diusulkan Jadi Embung

Lahan TPS Liar di Ciracas Diusulkan Jadi Embung

Jumat, 01 April 2016 4420

Kecamatan Senen Ada Empat Prioritas Usulan

1.544 Usulan Warga Senen Dibahas dalam Musrenbang

Jumat, 18 Maret 2016 4664

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307851

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks