Skema Pengalihan Arus Saat Final Piala Bhayangkara

Sabtu, 02 April 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Budhi Firmansyah Surapati 7377

 Ini Skema Pengalihan Arus Selama Final Piala Bhayangkara

(Foto: Ilustrasi)

Ditlantas Polda Metro Jaya akan memberlakukan pengalihan arus lalu lintas saat pelaksanaan Final Piala Bhayangkara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Minggu (3/4) besok. Pengalihan arus akan dilakukan saat pembukaan dan pembubaran final, khususnya di seputaran SUGBK, kawasan Semanggi dan Senayan.

Pengalihan arus sifatnya situasional. Intinya kami kedepankan kepentingan masyarakat

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol M Iqbal mengimbau masyarakat agar mengikuti arahan anggota di lapangan. Meskipun sifatnya situasional, skema pengalihan arus lalu lintas sudah disiapkan.

"Pengalihan arus sifatnya situasional. Intinya kami kedepankan kepentingan masyarakat," ungkap M Iqbal di Mapolda Metro Jaya, Sabtu (2/4).

Adapun skema pengalihan arus sebagai berikut. Untuk dari Flyover Senayan dan Ladogi, kendaraan dari arah Semanggi diarahkan lurus ke arah Slipi; kendaraan dari arah TL Lapangan Tembak diarahkan lurus naik flyover atau belok ke arah Slipi, tidak ada yang memutar di bawah flyover Slipi; kendaraan dari arah Slipi diarahkan lurus ke arah Semanggi, tidak ada yang menuju ke arah Gerbang Pemuda.

Sementara sekitar TL Asia Afrika, penutupan jalan arah pintu 1 dalam, kendaraan dari arah selatan dari pintu IX diarahkan lurus ke arah TL Lapangan Tembak, dan kendaraan dari arah utara dari TL Lapangan Tembak diarahkan lurus ke arah Bundaran Senayan.

Daerah TL Lapangan Tembak, kendaraan dari arah flyover Senayan diarahkan belok ke kanan ke arah TL Palmerah, dan kendaraan dari arah TL Palmerah diarahkan belok kiri ke arah flyover Senayan.

Untuk di Pintu 1 Luar, penutupan pintu 1 luar dan Kendaraan dari arah Bundaran Senayan diarahkan lurus ke arah Semanggi.

Dan di Bundaran Senayan, kendaraan yang menuju Semanggi diarahkan masuk ke jalur cepat Jalan Jenderal Sudirman.

BERITA TERKAIT
Polda Optimis, Pembangunan Flyover Semanggi Urai Kemacetan

Flyover Semanggi Bisa Urai Kemacetan

Kamis, 31 Maret 2016 5121

Transjakarta Siapkan Pengalihan Rute

Transjakarta Siapkan Pengalihan Rute

Selasa, 22 Maret 2016 10380

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks