Kamis, 31 Maret 2016 Reporter: Suparni Editor: Andry 2261
(Foto: Suparni)
Suku Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Kepulauan Seribu terus mengintensif
kan pendataan dan sosialisasi tentang sanitasi kandang unggas milik warga.Hingga kini, tercatat sudah ada 1.578 unggas dari tiga wilayah kelurahan yang telah terdata dan masuk dalam pengawasan atau monitoring.
"Dari Kecamatan Kepulauan Seribu Utara kemarin ada sebanyak 1.578 yang terdata dan dalam pengawasan kami," kata Heru Tjahyono, Kepala Suku Dinas KPKP Kepulauan Seribu, Kamis (31/3).
Heru menjelaskan, 1.578 unggas yang terdata dalam pengawasan tersebut terdiri dari 636 ekor di Kelurahan Pulau Panggang, 578 ekor di Kelurahan Pulau Kelapa dan 364 ekor di Kelurahan Pulau Harapan.
"Berikutnya kita akan lakukan sosialisasi dan penyuluhan di Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan. Untuk penyemprotan disinfektan kita masih koordinasikan dengan dinas," tandasnya.