134 Kendaraan di Jaktim Terjaring Razia

Senin, 28 Maret 2016 Reporter: Nurito Editor: Budhi Firmansyah Surapati 4248

134 Kendaraan Terjaring Razia Gabungan

(Foto: Nurito)

Sebanyak 60 petugas gabungan Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi dan Kepolisian menggelar razia di sejumlah jalan di Jakarta Timur. Hasilnya, sebanyak 134 kendaraan yang terjaring razia ditindak.

Totalnya ada 134 yang ditindak. Dari jumlah tersebut, 15 di antara diderek lantaran parkir di tempat-tempat terlarang

Kasudin Perhubungan dan Transportasi Jakarta Timur, Bernad Octavianus Pasaribu mengatakan, razia digelar di 11 lokasi. Di antaranya, Jl Bekasi Barat, Jl I Gusti Ngurah Rai, Jl Raya Klender dan Jl Pramuka.

"Totalnya ada 134 yang ditindak. Dari jumlah tersebut, 15 di antaranya diderek lantaran parkir di tempat-tempat terlarang," ujarnya, Senin (28/3).

Kemudian, 31 kendaraan ditilang oleh petugas Sudinhubtrans Jakarta Timur dan 25 kendaraan lainnya ditilang petugas Polantas. Selain itu, delapan kendaraan dikandangkan dan setop operasi lantaran saat diperiksa surat-surat kendaraan tidak lengkap.

Selanjutnya 55 kendaraan dicabut pentilnya lantaran parkir di tempat terlarang. Terdiri dari 29 sepeda motor dan 26 mobil.

BERITA TERKAIT
30 Petugas Gabungan Razia Angkutan Umum dan Angkutan Barang

Petugas Razia Angkutan Umum dan Barang di Klender

Senin, 28 Maret 2016 3146

245 Kendaraan di Jalan Stasiun Senen di Tertibkan Petugas

245 Kendaraan di Jl Stasiun Senen Ditindak

Selasa, 15 Maret 2016 4908

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks