SOP Pembinaan PMKS di Panti Sampai 21 Hari

Senin, 28 Maret 2016 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 3973

Ayahanda Marshanda Masih Mendekam di Panti Sosial Ceger

(Foto: Nurito)

Pembinaan yang dilakukan terhadap Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) di Panti Sosial Bina Insan (PSBI) minimal 21 hari. Namun jika ada keluarga yang menjamin, bisa dikeluarkan sebelum batas waktunya.

Biasanya pembinaan di sini selama 21 hari

Kepala Satuan Pembinaan Panti PSBI 2, Danil mengatakan, biasanya PMKS yang terjaring razia dilakukan pembinaan selama 21 hari.

"Namun jika ada pihak keluarga yang bertanggungjawab maka bisa saja diambil," ujarnya, Senin (28/3).

Menurut Danil,  di PSBI 2 ini terdapat sekitar 400 PMKS. Padahal kapasitas panti tersebut hanya sekitar 350 orang. Karenanya jika sudah melebihi kapasitas, penghuni panti ini dipindah ke panti lain. Seperti Panti Jompo, Panti Laras, Panti Balaraja, Tangerang. 

"Di sini setiap kamar dihuni oleh sekitar 10-15 PMKS," ucapnya.

Sementara terkait penjangkauan Sudin Sosial Jakarta Selatan yang mendapati PMKS bernama Irwan Yusuf (49) yang mengaku sebagai ayah artis Marshanda, Danil mengaku tetap memperlakukan sama.

"Yusuf masih berada di dalam panti, bersama penghuni lainnya. Biasanya pembinaan di sini selama 21 hari," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Hapus Ekploitasi Anak, DKI Kaji Hapus 3 in 1

DKI Kaji Hapus 3 in 1 untuk Kurangi Eksploitasi Anak

Senin, 28 Maret 2016 6687

Hapus Ekploitasi Anak, DKI Kaji Hapus 3 in 1

DKI Kaji Hapus 3 in 1 untuk Kurangi Eksploitasi Anak

Senin, 28 Maret 2016 6687

DKI Bangun Asrama Khusus Pengemis Anak

DKI Bangun Asrama Anak Korban Eksploitasi

Senin, 28 Maret 2016 4906

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307876

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks