Lima LPS Liar di Marunda Ditutup

Selasa, 22 Maret 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3640

Lima LPS Liar di Marunda Ditutup

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sebanyak lima Lokasi Pembuangan Sampah (LPS) liar di Kelurahan Marunda, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, ditutup. Selama ini, keberadaan LPS liar dikeluhkan kerap menebarkan bau dan menyebabkan kawasan menjadi kumuh.

Penutupan LPS liar kami lakukan untuk menegakkan Perda Nomor 3 Tahun 2013 tentang pengelolaan sampah

Lurah Marunda, Hilda Damayanti mengatakan, kelima LPS liar yang ditutup yakni, PS Marunda Kepu, Jembatan Bidara, Jalan Marunda Baru, Bantaran Kali Blencong dan Jalan Sarang Bango. Penutupan dilakukan secara bertahap sejak Januari lalu.

“Penutupan LPS liar kami lakukan untuk menegakkan Perda Nomor 3 Tahun 2013 tentang pengelolaan sampah. Selain itu juga demi memberikan kenyamanan pada masyarakat,” ujarnya, Selasa (22/3).

Ditambahkan Hilda, selain warga sekitar, LPS tersebut juga kerap digunakan tempat pembuangan sampah oleh pengendara motor dan mobil yang melintas.

Sebagai antisipasi agar tidak dipergunakan menjadi LPS, Hilda mengaku akan menempatkan pot tanaman di lokasi.

BERITA TERKAIT
Kotori Lingkungan, 42 LPS Liar Ditutup

Kotori Lingkungan, 42 LPS Liar Ditutup

Kamis, 27 Agustus 2015 3021

LPS Liar di Jakut Ditutup

10 Lokasi Pembuangan Sampah Liar di Jakut Ditutup

Rabu, 27 Mei 2015 3851

 20 Tahun, Sampah di Penggilingan Tak Diangkut

Tumpukan Sampah di Pulogebang Mulai Diangkut

Senin, 02 Maret 2015 7294

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307852

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks