Pemprov DKI Sebar 60 Ribu Bibit Cabai

Jumat, 18 Maret 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3386

DKI akan Sebar 60 Ribu Bibit Cabai di Jakpus

(Foto: doc)

Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) DKI Jakarta akan membagikan 60 ribu bibit cabai di wilayah Jakarta Pusat. Bibit tersebut diminta ditanam dalam pot tanaman di masing-masing rumah warga.

Kita akan mulai sebar bibitnya akhir Maret mendatang, sekitar Mei sudah bisa panen

‎"Harga cabai saat ini kan begitu tinggi. Makanya kita mau sebar ke masyarakat dan kelompok tani agar mulai membudidayakan pertanian perkotaan," ujar Darjamuni, Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Jumat (18/3).

‎Dengan ditanam menggunakan pot di rumah masing-masing, minimal cabai dapat digunakan untuk kebutuhan konsumsi sehari-hari. Sehingga masyarakat tidak kebingungan membeli dengan harga yang cukup tinggi.

"Kita berikan bibit unggul cabai rawit besar atau cabai burung. Kualitas pedasnya juga lumayan, kita akan mulai sebar bibitnya akhir Maret mendatang, sekitar Mei sudah bisa panen," katanya.

BERITA TERKAIT
Pasokan Cabe di Pasar Induk Kramat Jati Anjlok

Pasokan Cabai di Pasar Induk Kramat Jati Menurun

Selasa, 15 Maret 2016 3482

Harga Cabai di Pasar Induk Naik 100 Persen

Harga Cabai di Pasar Induk Naik 100 Persen

Selasa, 15 Maret 2016 4684

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307897

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284375

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks