Sudin Sosial Jaksel Temukan Kakek Ucok

Kamis, 03 Maret 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Nani Suherni 3866

Berhasil Ditemukan, Kakek Ucok Langsung Dibawa ke Panti

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Suku Dinas Sosial Jakarta Selatan membawa kakek Abdul Muis alias Ucok (60) ke Panti Sosial Tresna Werda, Cipayung, pada Kamis (3/3) untuk mendapat perawatan.

Kondisi sepuh dan sudah sakit-sakitan, tidak punya rumah, numpang, dan berteduh di masjid-masjid,

Sebelumnya, Rabu (2/3), kakek Ucok ternyata diketahui berobat di Puskesmas Kecamatan Pasar Minggu. Petugas puskesmas yang mengenali sosok beliau langsung menghubungi Dinas Sosial Kecamatan Pasar Minggu.

"Dia berobat karena kondisinya sakit. Petugas puskemas langsung menghubungi staf Sudin Sosial Kecamatan Pasar Minggu," ujar Mursidin, Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Selatan Kamis (3/3).

Mursidin mengatakan, kakek Ucok dalam kondisi sakit dan hidup menggelandang karena tidak memiliki tempat tinggal.

Sesampainya di panti, petugas akan melakukan assessment kepada kakek Ucok. saat ini kakek Ucok sudah di rujuk ke Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW).

"Untuk hasil assessment nanti pihak panti yang bisa menjawab, dia sudah dirujuk ke PSTW, setelah sebelumnya dibawa ke PSBI," tandasnya.

Kisah kakek Ucok sebelumnya sempat ramai dibicarakan di media sosial dan sempat dimuat di media massa. Dia dikabarkan diusir oleh anaknya. Bahkan, kakek Ucok bersedia dirinya ditangkap Satpol PP untuk kemudian dibawa ke Panti Sosial.

BERITA TERKAIT
Ramai di Media Sosial, Sudinsos Cari Lansia Terlantar

Sudin Sosial Cari Kakek Ucok

Selasa, 01 Maret 2016 3853

Aktivitas Joki Three in One di Kebayoran Baru Dinilai Berkurang

Petugas Sita KTP Joki Three in One

Senin, 22 Februari 2016 4609

Aktivitas Joki Three in One di Kebayoran Baru Dinilai Berkurang

Petugas Sita KTP Joki Three in One

Senin, 22 Februari 2016 4609

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307260

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks