Kamis, 25 Februari 2016 Reporter: Suparni Editor: Budhi Firmansyah Surapati 5250
(Foto: Suparni)
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Administrasi Kepulauan Seribu, meminta luarah dan camat memperbanyak tempat sampah di wilayahnya. Tidak hanya di tempat umum, tempat sampah juga harus diadakan di setiap rumah.
Berkali-kali saya peringatkan, kebersihan tanggung jawab bersama
Asisten Tata Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat Kabupaten Kepulauan Seribu, Eko Suroyo mengatakan, dirinya masih mendapati tumpukan-tumpukan sampah di pinggir jalan di beberapa pulau. Menurutnya, hal itu dikarenakan banyak warga yang membuang sampah tidak pada tempatnya, dengan harapan diangkut oleh petugas PPSU.
"Berkali-kali saya peringatkan, kebersihan tanggung jawab bersama. PPSU memang dibayar untuk itu, tetapi soal kebersihan di lingkungan, menjadi tanggung jawab warga," ujarnya, Kamis (25/2)
Menurutnya, selain mengganggu pemandangan, membuang sampah tidak pada tempatnya juga mengundang penyakit. Oleh karena itu, Eko meminta lurah dan camat mendorong setiap rumah me
miliki tempat sampah.