80 Jiwa di Bukit Duri Kehilangan Tempat Tinggal

Selasa, 23 Februari 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 4031

Kebakaran Bukit Duri, 80 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Kebakaran yang melanda permukiman padat di Jalan Bukit Duri Tongtek, di RW 12, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan membuat 80 jiwa kehilangan tempat tinggal. Penyebab kebakaran akibat korsleting diduga kuat akibat korsleting listrik.

Asal api dari rumah saudara Rizal, yang dikontrakan ke Monte. Kontrakan sendiri dalam keadaan kosong, karena Monte sedang berdagang di Jatinegara

Pengendali Operasi Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) DKI Jakarta, Mulyanto mengatakan, api menghanguskan lima rumah di RT 05 dan dua rumah di RT 06. Namun karena rumah-rumah tersebut juga disewakat, dari data yang diperoleh ada 25 KK dengan jumlah 80 jiwa yang menghuni bangunan tersebut.

"Tidak ada korban jiwa, total kerugian kurang lebih Rp 500 juta," ujarnya, Selasa (23/2).

Sementara Kapolsek Tebet, Kompol Nurdin Abdulrahman mengatakan, pihaknya telah meminta keterangan empat orang saksi, yakni pemilik bangunan, pengontrak, Ketua RT dan warga setempat.

"Asal api dari rumah saudara Rizal, yang dikontrakan ke Monte. Kontrakan sendiri dalam keadaan kosong, karena Monte sedang berdagang di Jatinegara. Sekarang kita tinggal menunggu Monte dan Rizal," kata Nurdin di lokasi.

Menurut Nurdin, jika memang ada kelalaian dari penghuni, akan bisa diproses secara hukum. "Nanti kalau ada kelalaian, dari hasil pemeriksaan, patut untuk kita akan proses secara hukum," tandas Nurdin.

Api mulai membakar permukiman tersebut sekitar pukul 10.30. Dengan 43 unit, api bisa dipadamkan dalam waktu sekitar satu jam. Luas area yang terbakar yaitu sekitar 300 meter persegi.

BERITA TERKAIT
 Pemukiman Padat di Bukit Duri Tongtek Hangus Terbakar

Permukiman Padat Penduduk di Bukit Duri Terbakar

Selasa, 23 Februari 2016 4132

150 Personel Damkar Ikut Kegiatan Donor Darah

150 Personel Damkar Ikut Kegiatan Donor Darah

Jumat, 19 Februari 2016 2331

 Mesin Bus Transjakarta Terbakar di Kemayoran

Mesin Bus Transjakarta Terbakar di Kemayoran

Senin, 22 Februari 2016 4854

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307877

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks