Pedagang Duren Marak di Trotoar Jl Raya Pasar Minggu

Jumat, 19 Februari 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 6230

 Pedagang Duren Marak di Trotoar Jl Raya Pasar Minggu

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Pedagang buah duren Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan masih marak. Mereka mendirikan lapak-lapak di atas trotoar dan bahu jalan.

Kita sudah sosialisasi supaya mereka pindah ke pasar, sudah mencari tempat tapi belum berhasil

Dari pantauan Beritajakarta.com, para pedagang durian tersebut mulai mendirikan lapak pada siang hingga malam hari. Bukan hanya lapak dari papan dan tenda, ada juga pedagang yang lapaknya merupakan mobil bak terbuka. Dan terparkir di bahu jalan.

Terkait hal ini, Camat Pasar Minggu, Heryanto mengaku sangat kesulitan untuk bisa merelokasi pedagang durian di sepanjang jalan tersebut.

"Sebenarnya kita berusaha sudah beberapa kali penertiban penjual duren ini, solusi kita taruh ke dalam Pasar Minggu mereka keberatan. Kita sudah sosialisasi supaya mereka pindah ke pasar, sudah mencari tempat tapi belum berhasil," ujar Heryanto, Jumat (19/2).

Menurutnya, langkah penertiban pedagang durian ini akan kembali digelar dan mulai diintensifkan. Dengan harapan pedagang akan berubah pikiran dan bersedia direlokasi.

"Kita tertibkan lagi. Sudah lama nggak ditertibkan. Kita sosialisasi untuk didorong masuk ke pasar dia nggak mau. Nggak ada mereka masuk," tandas Heryanto.

BERITA TERKAIT
 Laporan Delapan Gerobak PKL di Qlue Ditindak Petugas

Petugas Sita 8 Gerobak PKL di Tanah Abang

Kamis, 18 Februari 2016 5264

Dinas KUKMP akan Selidiki Pungli PKL Pasar Enjo

Pungli PKL Pasar Enjo Bakal Diselidiki

Rabu, 17 Februari 2016 3725

30 Lapak PKL di Jalan Serdang di Tertibkan

38 Lapak PKL di Jl Serdang Dibongkar

Rabu, 17 Februari 2016 2883

15 Gerobak PKL Diangkut di Tanjung Priok

15 Gerobak PKL di Tanjung Priok Diangkut

Rabu, 17 Februari 2016 4280

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307897

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284375

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks