Semua Angkutan Umum di DKI akan Dilengkapi AC dan CCTV

Kamis, 18 Februari 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Rio Sandiputra 6017

Semua Angkutan Umum di DKI akan Dilengkapi AC dan CCTV

(Foto: Yopie Oscar)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta ingin seluruh angkutan umum di Ibukota menggunakan pendingin ruangan (AC) dan juga closed circuit television (CCTV). Saat ini hanya bus Transjakarta saja yang sudah melengkapi dengan keduanya.

Kami nggak mau lagi di Jakarta nggak ada bus AC, nggak ada CCTV, nggak mau lagi kami. Semua bus harus ada AC dan CCTV

"Kami nggak mau lagi di Jakarta nggak ada bus AC, nggak ada CCTV, nggak mau lagi kami. Semua bus harus ada AC dan CCTV," kata Basuki Tjahaja Purnama, Gubernur DKI Jakarta, di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (18/2).

Basuki mengatakan, saat ini PT Transjakarta tengah memesan ratusan bus melalui e-katalog di Lembaga Kebijakan Pengadaan barang dan jasa Pemerintah (LKPP). Ratusan bus tersebut nantinya untuk menggantikan metromini dan kopaja yang sudah tidak laik.

"Kami sudah mulai pesan bus yang besar, untuk gantikan mentromini dan kopaja," ucapnya.

Basuki menambahkan, nantinya semua angkutan umum di Jakarta tarifnya hanya Rp 3.500. Bahkan setelah jumlah bus mencukupi akan dikeluarkan tiket harian untuk semua angkutan umum.

"Kalau busnya sudah cukup, kami akan keluarkan tiket harian. Kamu hanya bayar Rp 7.000 bebas naik bus seluruh Jakarta," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PT Transjakarta Pesan Ratusan Bus ke LKPP

DKI Siapkan Ratusan Bus Pengganti Metromini

Selasa, 16 Februari 2016 4759

Pengelolaan APTB Akan Diambil Alih Transjakarta

Jumat, 15 Agustus 2014 5959

Basuki: Metromini Sudah Tidak Ada Toleransi

Tidak Ada Toleransi untuk Metromini

Senin, 15 Februari 2016 4965

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks