TNI Siagakan 400 Personel untuk Penataan Kalijodo

Rabu, 17 Februari 2016 Reporter: Nurito Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3634

TNI Siagakan 400 Personel Bantu Penataan Kalijodo

(Foto: Yopie Oscar)

Rencana penataan Kalijodo juga akan melibatkan unsur TNI dan Polri. Kodam Jaya, berencana mengerahkan sebanyak empat satuan setingkat kompi (SSK) atau 400 personel untuk membantu polisi saat pelaksanaan penataan Kalijodo.

Dua SSK di BKO kan di lokasi dan dua lainnya standby di Makodam. Kalau ada permintaan tambahan, kita kirim lagi

Kepala Penerangan Kodam Jaya (Kapendam), Kolonel Inf Heri Prakosa mengatakan, sesuai dengan hasil rapat koordinasi lintas sektor, Kodam Jaya diminta menyiapkan empat SSK. Dari keseluruhan personel dua SSK diturunkan ke lapangan untuk membantu pengamanan. Sedangkan sisanya standby di Makodam, menunggu permintaan lanjut dari Kepolisian.

"Dua SSK di BKO kan di lokasi dan dua lainnya standby di Makodam. Kalau ada permintaan tambahan, kita kirim lagi," ujar Kolonel Inf Heri Prakosa, Rabu (17/2).

Menurutnya, penanganan Kalijodo hari Rabu ini dirapatkan kembali di Polda Metro Jaya. Pihaknya masih menunggu kordinasi dari Kepolisian selaku pengendali lapangan penataan Kalijodo.

BERITA TERKAIT
PSK Kalijodo Banyak yang Pulang Kampung

PSK Kalijodo Banyak yang Pulang Kampung

Rabu, 17 Februari 2016 18848

TNI Siap Amankan Penertiban Jalur Hijau DKI

TNI Siap Amankan Penertiban Jalur Hijau DKI

Rabu, 17 Februari 2016 5555

Basuki: Saya Tak Persoalkan Prostitusi, Tapi Jalur Hijau

Penataan Kalijodo untuk Kembalikan Fungsi RTH

Selasa, 16 Februari 2016 8758

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307877

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks