Jumat, 12 Februari 2016 Reporter: Nurito Editor: Nani Suherni 5283
(Foto: Nurito)
Hujan deras yang mengguyur wilayah Ibukota sejak Jumat (12/2) siang menyebabkan sejumlah kali maupun saluran meluap. Salah satunya Kali Cipinang yang meluap hingga menyebabkan banjir di Kelurahan Pekayon, Pasar Rebo.
Pantauan Beritajakarta.com, luapan Kali Cipinang menggenangi Jl Lapangan Tembak dan Jl Raya Kiwi dengan ketinggian 50-80 sentimeter (cm). Namun, luapan Kali Cipinang membuat banjir di permukiman warga dengan ketinggian 1-1,5 meter hingga pukul 20.00.
Pengurus Masjid Al Makmur, Kurtubi (42), menuturkan, warga bantaran Kali Cipinang langsung mengevakuasi perabot rumah tangganya ke dalam masjid, sekitar pukul 15.30. Namun ternyata pada pukul 16.00,
masjid yang terletak di Jl Lapangan Tembak RT 01/07 Pekayon, Pasar Rebo ini juga tergenang. Alhasil, seluruh perabot warga pun ikut tergenang."Ini baru pertama kali banjir sampai masuk masjid. Dulu pernah juga sekitar tahun 2012 tapi tidak separah ini. Semua warga tidak menyangka banjir cepat meluap," ujar Kurtubi, Jumat (12/12).
Sejumlah warga pun langsung berkerumun di pinggir jalan. Sebagian sibuk mengevakuasi barang-barang berharganya ke lokasi yang lebih aman.