Selasa, 02 Februari 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Nani Suherni 3410
(Foto: Ilustrasi)
Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah (BPAD) DKI Jakarta memberikan pelatihan dan pembekalan membaca cerita dan dongen kepada Abang None (Abnon) Buku Jakarta.
Rencananya pelatihan akan berlansung di Kantor Perpustakaan dan Arsip Kota (KPAK) Jakarta Selatan Jalan Gandaria Tengah V, Kebayoran Baru, pada Kamis (4/2) mendatang.
Kepala KPAK Jakarta Selatan, Iwan Henry mengatakan, langkah ini tidak hanya menguji kepribadian, wawasan, bakat, public speaking, tetapi juga mempersiapkan mental para finalis Abnon Buku.
"Para Abnon lebih percaya diri saat harus membacakan cerita di tempat di mana mereka ditugaskan saat berbaur dengan masyarakat," kata Iwan, Selasa (2/2).
Pembentukan Abnon Buku ini juga sebagai tim cepat tanggap untuk memberikan self healing dan self confidence bagi anak terdampak relokasi.