Dewan Minta Penataan Saluran Jangkau Kawasan Elit

Selasa, 26 Januari 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Andry 3726

       Saluran Perumahan Elit Diminta Dicek

(Foto: Ilustrasi)

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI meminta penataan saluran air atau drainase yang dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta selama tidak hanya difokuskan pada kawasan kumuh saja, tetapi juga di perkantoran, perumahan elit dan mal-mal.

Artinya jangan cuma tempat kumuh saja yang salurannya dibongkar, tolong diperumahan mewah juga dicek

Sebab, tidak menutup kemungkinan di lapangan ada pengembang perumahan elit, perkantoran dan mal yang dengan sengaja menutup saluran air hingga menyebabkan genangan di jalan.

"Artinya jangan cuma tempat kumuh saja yang salurannya dibongkar, tolong di perumahan mewah juga dicek, jangan sampai mereka ambil keuntungan," ujar Steven Musa, anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta, Selasa (26/1).

Steven mencontohkan, saluran air yang disinyalir ditutup pengembang bisa dilihat di kawasan perkantoran di Jalan Jenderal Sudirman hingga Jl MH Thamrin. Karena itu, Pemprov DKI Jakarta diminta bertindak tegas dan tidak takut membongkar saluran yang ditutup di kawasan jalan protokol tersebut.

"Kita apresiasi pekerjaan antisipasi banjir berupa penataan saluran. Tapi kita minta menyeluruh, jangan sampai tidak berani bongkar di kawasan elit," pintanya.

BERITA TERKAIT
DPRD Minta Setiap Pulau Miliki Pengolahan Air Bersih

DPRD Minta Setiap Pulau Punya Pengolahan Air Bersih

Selasa, 19 Januari 2016 2093

Dewan Minta BPBD Benahi Regulasi Bantuan Non Pangan

Dewan Minta BPBD Benahi Regulasi Bantuan Non Pangan

Selasa, 26 Januari 2016 2264

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307897

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284375

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks