Ini 6 Lokasi Rawan Genangan di Jakbar

Jumat, 22 Januari 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Rio Sandiputra 9333

Ini 6 Lokasi Rawan Genangan di Jakbar

(Foto: Ilustrasi)

Ada enam lokasi di wilayah Jakarta Barat yang menjadi langganan tergenang saat musim hujan melanda. Bahkan ketinggian genangan bisa mencapai 40 sentimeter.

Tapi untuk tahun 2016, kita prediksi genangan surut dalam waktu tidak lebih dari tiga jam

‎Kabid Informatika dan Pengendalian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Bambang Surya Putra mengatakan, di Kecamatan Cengkareng terdapat dua kelurahan yang kerap tergenang. Kelurahan tersebut ialah Kelurahan Kapuk di RW 07 dan Kedaung Kali Angke di RW 01 dan 08.

"Di wilayah ini genangannya kita prediksi setinggi 10 hingga 40 ‎sentimeter. Dan dapat surut satu hari kemudian," katanya, Jumat (22/1).

Sementara itu, di Kecamatan Kali Deres ada Kelurahan Tegal Alur yang kerap tergenang tapatnya di RW 01. Di Kecamatan Kebon Jeruk genangan akan terjadi di Kelurahan Duri Kepa sekitar RW 03, dan di Kelurahan Kedoya Utara tepatnya di RW 01, 05 dan 07.

"Di sini nggak jauh berbeda dengan di Kecamatan Cengkareng tadi. Tinggi maksimal genangan 40 sentimeter dan dapat surut kurang lebih seharian," ucap Bambang.

Yang terakhir, lanjut Bambang, terdapat Kecamatan Grogol Petamburan. Di sini lokasi genangan kerap terjadi di RW 04, 05 dan 10 Kelurahan Wijaya Kesuma. Tak jauh berbeda dengan kecamatan lainnya, genangan di wilayah ini terjadi dengan ketinggian maksimal mencapai 40 sentimeter dan durasi genangan satu harian.

"Tapi untuk tahun 2016, kita prediksi genangan surut dalam waktu tidak lebih dari tiga jam. Ketinggiannya masih sama," tandas Bambang.

Prediksi penurunan durasi genangan pada tahun ini bukan tanpa sebab. Bambang yakin, dengan upaya Pemprov DKI Jakarta yang terus menerus melakukan pengerukan waduk, kali, saluran penghubung dan pembongkaran penutup saluran beton di saluran hingga penertiban bangunan diatas saluran mampu menurunkan durasi genangan di empat kecamatan di Jakarta Barat.

BERITA TERKAIT
 490 Petugas PPSU Kecamatan Cilincing Siaga Banjir

490 Petugas PPSU Kecamatan Cilincing Siaga Banjir

Kamis, 21 Januari 2016 3660

Saluran PHB Kembangan Selatan Dikeruk

Saluran PHB Kembangan Selatan Dikeruk

Kamis, 21 Januari 2016 2475

 Lahan di Batu Ampar akan Dijadikan Embung

Lahan di Batu Ampar akan Dijadikan Embung

Kamis, 21 Januari 2016 3481

 Warga Kedoya Utara Berharap Persoalan Banjir Tuntas

Normalisasi PHB Pesing Koneng Dikebut

Rabu, 20 Januari 2016 4526

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469045

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307864

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284370

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260991

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196615

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks