Rabu, 20 Januari 2016 Reporter: Folmer Editor: Budhi Firmansyah Surapati 4291
(Foto: doc)
Persoalan genangan di permukiman warga Kelurahan Kedoya Utara akan teratasi bila saluran penghubung (PHB) Pesing Koneng yang bermuara ke rumah Pompa dibenahi. Sebagai tindak lanjut, Suku Dinas Tata Air Jakarta Barat pun sudah mengupayakan normalisasi dan menargetkan pengerjaan rampung pekan depan.
Kepala Suku Dinas Tata Air Jakarta Barat, Imron mengatakan, normalisasi PHB sempat terkendala bangunan Masjid Jami Baiturohman, di RW 08. Hal itu dikarenakan ada bagian bangunan menutupi PHB sehingga tidak bisa dilakukan normalisasi.
Tidak hanya menyebabkan genangan di permukiman warga RW 08, genangan juga terjadi di Jl Raya Panjang, tepat di depan akses masuk Perumahan Green Garden
. Ditenggarai, pompa pengendali banjir di dua rumah pompa di Kedoya Utara tidak maksimal karena terjadi penyempitan PHB Pesing Koneng.Setelah dilakukan pembicaraaan, antara warga dan pihak Sudin Tata Air pun mencapai kata sepakat. Bagian Masjid yang menutup PHB akan dibongkar dan ditutup kembali menggunakan coran kotak saluran.
“Kita akan kebut pengerjaan, mudah-mudahan rampung dalam sepekan. Semua biaya normalisasi dibiayai pemerintah,” tandasnya.