57 Kendaraan Ditindak Akibat Parkir Liar

Selasa, 19 Januari 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Nani Suherni 5165

Parkir Sembarangan, 57 Kendaraan Di Jakarta Utara Terazia

(Foto: doc)

Lantaran parkir sembarangan di pedestrian dan badan jalan, 57 kendaraan terjaring razia dari sejumlah wilayah di Jakarta Utara.

Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Utara, Bernard Octavianus Pasaribu mengatakan,  sebanyak 57 kendaraan tersebut terjaring dari razia di kawasan Jl RE Mardinata, Kelapa Gading, Penjaringan dan Tanjung Priok.

Rinciannya, 16 diderek, 17 ditilang, 10 roda kendaraan roda dua cabut pentil dan 14 kendaraan roda empat cabut pentil.

“Tindakan tegas ini kami lakukan karena hingga saat ini para pengendara masih membandel dengan memarkir kendaraannya bukan pada tempatnya,” ujar Benhard, Selasa (19/1).

Bernard menegaskan, pihaknya akan melakukan sosialisasi pada pengendara roda dua, roda empat dan pengemudi truk yang terjaring razia . Hal itu dilakukan agar para pemilik kendaraan tidak parkir sembarangan kembali.

“Razia akan terus kami lakukan demi terciptanya Jakarta Utara bebas dari parkir liar,” tandas Bernard.

BERITA TERKAIT
158 Kendaraan Terjaring Razia Gabungan

158 Kendaraan Terjaring Razia Gabungan

Selasa, 08 Desember 2015 8049

544 Kendaraan di Jakbar Terjaring Razia

544 Kendaraan di Jakbar Terjaring Razia

Minggu, 29 November 2015 5428

87 Kendaraan di Jakut Terjaring Razia

87 Kendaraan di Jakut Terjaring Razia

Senin, 02 November 2015 5330

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307846

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks