Pasokan Air Baku Menurun, Layanan Palyja Terganggu

Selasa, 12 Januari 2016 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Lopi Kasim 6040

Pasokan Air Baku Menurun, Layanan Palyja Terganggu

(Foto: Ilustrasi)

Gangguan teknis yang terjadi di Perum Jasa Tirta (PJT) II menyebabkan pasokan air ke PT PAM Lyonnaise Jaya (PALYJA) menurun. Alhasil, pasokan air ke sejumlah kawasan di Jakarta terganggu. 


"Saat ini suplai air baku ke Instalasi Pengolahan Air (IPA) Pejompongan sudah berangsur meningkat

Kawasan terdampak oleh berkurangnya pasokan air bersih adalah wilayah Barat DKI Jakarta, seperti kawasan Ancol, Angke, Bendungan Hilir, Cideng, Cikini, Duri Utara, Duri Kepa, Duri Pulo, Duri Selatan, Duri Utara, Gambir, Gelora, Glodok, Gondangdia, Grogol Utara, dan Grogol Selatan.

Kemudian, kawasan Guntur, Gunung, Jatipulo, Jelambar, Jelambar Baru, Jembatan Besi, Jembatan Lima, dan Kali Anyar.

Selanjutnya, kawasan Kampung Bali, Karang Anyar, Karet, Karet Kuningan, Karet Semanggi, Karet Tengsin, Kartini, Keagungan, Kebon Jeruk, Kebon Kacang, Kebon Kelapa, Kebon Melati, Kebon Sirih, Kedoya Utara, Kemanggisan, Kota Bambu Selatan, Kota Bambu Utara, Krendang, Krukut, Kuningan Barat, Kuningan Timur, Mahpar, dan Mangga Besar.

Lalu, kawasan Mangga Dua Selatan, Menteng, Menteng Atas, Menteng Dalam, Palmerah, Pasar Baru, Pasar Manggis, Pegangsaan, Pejagalan, Pekojan, Penjaringan, Petamburan, Petojo Selatan, Petojo Utara, Pinangsia, Pluit, Roa Malaka, Setiabudi, Slipi, Sukabumi Utara, Taman Sari, Tambora, Tanah Sareal, Tanjung Duren Selatan, Tanjung Duren Utara, Tomang dan Wijaya Kusuma.


Kepala Divisi Komunikasi dan Tanggung Jawab Sosial, PT Palyja, Meyritha Maryani mengatakan, gangguan pasokan mulai terjadi sejak Senin (11/1) tengah malam tadi. Diperkirakan, layanan baru dapat normal pada Selasa (12/1) malam nanti.

"Saat ini suplai air baku ke Instalasi Pengolahan Air (IPA) Pejompongan sudah berangsur meningkat. Pasokan air minum PALYJA akan kembali normal secara bertahap kepada pelanggan pada Selasa (12/1) mulai pukul 12.00," ujarnya, Selasa (12/1).

Dikatakan Meyritha, untuk mengantisipasi kebutuhan darurat air pihak Palyja akan menyiagakan truk tangki air. Bila memang dibutuhkan, pihaknya akan mengirimkan truk tangki tersebut secara gratis.

“PALYJA menyediakan air melalui truk-truk tangki secara gratis untuk keadaan darurat. Seperti untuk Rumah Sakit dan sebagainya," tandas Meyritha.

BERITA TERKAIT
Besok, Pasokan Air Bersih Palyja Alami Gangguan

Besok, Pasokan Air Palyja Alami Gangguan

Jumat, 23 Oktober 2015 3178

 PT Aetra Pasok Air Baku ke PT Palyja

PT Aetra Pasok Air Baku untuk PT Palyja

Sabtu, 03 Oktober 2015 8372

Lurah Pegadungan Minta Palyja Rutin Suplay Air Bersih

Lurah Pegadungan Minta Palyja Rutin Suplai Air Bersih

Kamis, 01 Oktober 2015 3192

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469043

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307859

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284367

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260987

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196612

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks