Operasi Lintas Jaya 2016 Dimulai

Selasa, 12 Januari 2016 Reporter: Andry Editor: Rio Sandiputra 7497

Operasi Lintas Jaya 2016 Dimulai

(Foto: doc)

Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta bersama TNI dan Polri menggelar apel‎ operasi Lintas Jaya tahun 2016 di halaman Balai Kota DKI Jakarta. Puluhan ribu tilang ditargetkan bisa membuat Jakarta tertib lalu lintas.

Tujuan kegiatan ini untuk menciptakan kondisi dan situasi lalu lintas yang tertib dan aman

"Operasi Lintas Jaya 2016 merupakan kegiatan yang sangat baik dalam memberi kenyamanan dan ketertiban berlalu lintas di DKI," ujar Andri Yansyah Kepala Dishubtrans DKI Jakarta, Selasa (12/1)

Andri mengatakan, operasi ini melibatkan 200 personel dari unsur TNI dan Polri ‎untuk yang tersebar di lima wilayah kota DKI Jakarta. Sasaran operasi sendiri meliputi angkutan umum, angkutan barang dan roda dua dan empat yang parkir liar.

"Tujuan kegiatan ini untuk menciptakan kondisi dan situasi lalu lintas yang tertib dan aman," ucapnya.

Fokus utama operasi gabungan juga akan menyasar ke tempat-tempat keberangkatan dan kedatangan angkutan umum di terminal dan titik-titik rawan parkir liar di lima wilayah kota Jakarta.

"Misalnya di kawasan Monas, Roxy, Tanah Abang, Kota Tua dan terminal-terminal," katanya.

Menurut Andri, dalam operasi gabungan ini, menargetkan penindakan tilang terhadap 54.200 kendaraan, stop operasi 7.200 kendaraan, Operasi Cabut Pentil (OCP) sebanyak 82.300 kendaraan dan penderekan 13.600 kendaraan.

"Anggaran pelaksanaan Operasi Lintas Jaya 2016 bersumber dari APBD sebesar Rp 11,52 miliar untuk membayar honor dan uang makan anggota TNI dan Polri," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Tiang Rambu Lalu Lintas Jalan Kramat Raya Rawan Roboh

Tiang Rambu di Jl Kramat Raya Rawan Roboh

Senin, 11 Januari 2016 9146

Parkir di Bahu Jalan, 11 Mobil di Setiabudi di Derek Petugas

Parkir Liar, 11 Mobil di Setiabudi Diderek

Kamis, 07 Januari 2016 5977

 Empat Becak di Senen Ditertibkan

Empat Becak di Senen Ditertibkan

Rabu, 06 Januari 2016 5594

 Awal Tahun Sudinhubtrans Jakpus Fokuskan Penindakan 5 Lokasi Parkir Liar

5 Lokasi Parkir Liar di Jakpus Jadi Target Razia

Senin, 04 Januari 2016 5312

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307910

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261002

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks