Parkir Liar, 11 Mobil di Setiabudi Diderek

Kamis, 07 Januari 2016 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 5856

Parkir di Bahu Jalan, 11 Mobil di Setiabudi di Derek Petugas

(Foto: Rudi Hermawan)

Belasan mobil yang parkir liar di Jalan Setiabudi Tengah, Kelurahan Setiabudi, Setiabudi, Jakarta Selatan ditertibkan.

Ada 11 mobil yang diderek. Delapan mobil dibawa ke kantor kecamatan dan tiga mobil dibawa ke Kantor Sudinhubtrans Jakarta Selatan

Camat Setiabudi, Fredi Setiawan mengatakan, penertiban dilakukan setelah banyaknya keluhan masyarakat yang merasa terganggu dengan mobil yang parkir dibahu jalan. Sebab membuat akses jalan menjadi sempit.

"Ada 11 mobil yang diderek. Delapan mobil dibawa ke kantor kecamatan dan tiga mobil dibawa ke Kantor Sudinhubtrans Jakarta Selatan," ujar Fredi, Kamis (7/1).

Setelah penertiban, lanjut Fredi, pihaknya juga memasang sejumlah spanduk mengenai larangan parkir dan denda yang dikenakan jika parkir liar sebesar Rp 500 ribu. Diharapkan para pengendara sadar dan tidak kembali memarkirkan kendaraannya di bahu jalan.

"Ada lima spanduk yang kami pasang dan kami juga akan siagakan lima petugas Satpol PP. Jadi jika ada yang mencoba parkir akan diingatkan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Derek

Parkir Sembarangan, 12 Mobil Diderek

Selasa, 05 Januari 2016 5918

Derek Parkir Liar Akan Dititip di Mal

Kendaraan Diderek akan Dititip di Mal

Selasa, 08 Desember 2015 4251

Ngetem, Angkutan Umum di Stasiun Tebet di Tertibkan

Mangkal di Stasiun Tebet, 8 Angkutan Umum Diderek

Kamis, 03 Desember 2015 6057

 Awal Tahun Sudinhubtrans Jakpus Fokuskan Penindakan 5 Lokasi Parkir Liar

5 Lokasi Parkir Liar di Jakpus Jadi Target Razia

Senin, 04 Januari 2016 5164

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks