Gagal Halau PKL, Kasatpol PP Jakpus Bakal Dicopot

Kamis, 07 Januari 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Widodo Bogiarto 8924

Gagal Halau PKL, Kasatpol PP Jakpus Bakal Dicopot

(Foto: Yopie Oscar)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, secara terang-terangan menyebut beberapa pejabat yang akan dicopot pada Jumat (8/1) esok. Salah satunya Kepala Satpol PP Jakarta Pusat, Yadi Rusmayadi.

Makanya besok kami mau copot Satpol PP-nya

Basuki menilai, Yadi kurang maksimal dalam menghalau pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Tanah Abang. Bahkan saat ini para PKL kembali menguasai trotoar di kawasan pusat perbelanjaan tersebut.

"Makanya besok kami mau copot Satpol PP-nya," tegas Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (7/1).

Menurut Basuki, pihaknya akan mencarikan pejabat yang tepat untuk menggantikan posisi Yadi. Diharapkan dengan adanya penggantian ini maka kawasan Tanah Abang bisa lebih tertib.

"Kami akan ganti yang lebih kencang," ujar Basuki.

Sebelumnya, Basuki juga mengatakan akan mencopot Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat, Henri Perez Sitorus. Sebab dia dinilai tidak maksimal dalam menangani parkir liar, khususnya di kawasan Monas.

BERITA TERKAIT
Pedagang buah

Satpol PP Kembali Tertibkan Pedagang Buah di Jl Kebon Kacang

Selasa, 05 Januari 2016 3066

Tak Urus Parkir di Monas, Pejabat di Jakpus Ditegur Basuki

Tak Urus Parkir di Monas, Pejabat di Jakpus Ditegur Basuki

Senin, 04 Januari 2016 11512

 Amankan Tahun Baru, Satpol PP Sebar 4500 Personel

Amankan Tahun Baru, Satpol PP Terjunkan 4.500 Personel

Kamis, 31 Desember 2015 6260

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307897

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284375

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks