Selasa, 05 Januari 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Lopi Kasim 5282
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Untuk memaksimalkan kerja membersihkan lingkungan, sebanyak 169 Pekerja Harian Lepas (PHL) Sudin Kebersihan Jakarta Utara yang ditempatkan di Kantor Kecamatan Tanjung Priok, akan disebar dan diserahkan di tujuh kelurahan di Kecamatan Tanjung Priok.
Camat Tanjung Priok, Yusuf Madjid mengatakan, 160 PHL tersebut disebar ke tujuh kelurahan sesuai intruksi Gubernur DKI Jakarta, Basuki T Purnama.
“PHL kebersihan yang diserahkan kepada lurah terdiri dari penyapu jalan (Persada) dan orang yang membersihkan kali (PHB). Nantinya setiap kelurahan akan mendapat sebanyak 20-25 PHL kebersihan," ujar Yusuf, Selasa (5
/1).Para PHL tersebut, kata Yusuf, nantinya akan dikomandoi lurah untuk pembagian tugasnya.
“Untuk PHL kebersihan kru armada yang berjumlah 180 komandonya masih di kecamatan. Diharapkan dengan ditambahnya petugas tersebut, maka wilayah kelurahan semakin bersih dan tertata dengan rapi dan indah," tandas Yusuf.