Jaktim, Peringkat Pertama Kelulusan UN SMA

Rabu, 21 Mei 2014 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Agustian Anas 11165

Sedangkan yang tidak lulus hanya 17 peserta atau 0,11 persen.

(Foto: doc)

Jakarta Timur menyandang peringkat pertama kelulusan ujian nasional (UN) tingkat SMA dan sederajat se-DKI Jakarta. Dari 15.675 peserta yang mengikuti UN di wilayah itu, 15.658 atau 99,89 persen dinyatakan lulus. Sedangkan yang tidak lulus hanya 17 peserta atau 0,11 persen.

Prestasi ini berkat kerja keras pihak sekolah, peserta didik, orangtua, pengawas, Kasie SMA Suku Dinas Dikmen

Peringkat kedua diraih Jakarta Selatan dengan persentase 99,87 persen. Kemudian Jakarta Barat 99,85 persen, Jakarta Pusat 99,76 persen, dan peringkat terendah Jakarta Utara 99,70 persen.

Kepala Sudin Pendidikan Menengah Jakarta Timur, Budiana, mengaku bangga atas prestasi yang telah diraih. "Prestasi ini berkat kerja keras pihak sekolah, peserta didik, orangtua, pengawas, dan Kasie SMA Suku Dinas Dikmen,” ujar Budiana, Rabu (21/5).

Sementara itu, siswa yang memperoleh nilai UN SMK tertinggi di Jakarta Timur yaitu Siti Rahmatun Hikmah, peserta dari SMK 26 Jakarta Timur. Peringkat kedua di tempati Harum Rizkita Puti, peserta dari SMK Direktorat Kesehatan Angkatan Darat (Ditkesad), dan peringkat ketiga yaitu, Hesti Hati Nuraini, peserta dari SMK 26.

Sedangkan nilai tertinggi UN untuk SMA diraih Fadhira Fasya dari SMA 81. Disusul Andika Nur Fadhilah dari SMA 61, dan Sulistia Fitriaty, dari SMA 39.

Kepala Seksi SMA Sudin Dikmen Jakarta Timur, Barmengano, juga memuji para siswa yang berhasil mendapat nilai tertinggi. Dia berharap prestasi ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan.

“Semoga prestasi ini dapat mengantarkan mereka masuk perguruan tinggi negeri," harapnya.

BERITA TERKAIT
kakek ikut paket b

Kakek Tiga Cucu Ikut Ujian Nasional

Senin, 05 Mei 2014 3934

Kegiatan Belajar Mengajar

81 Siswa SMA di DKI Tidak Lulus UN

Selasa, 20 Mei 2014 7713

Ryan Aditya Peserta UN terbaik di Indonesia

Nilai UN Tinggi, 2 Siswa DKI Belum Dapat Tawaran Beasiswa

Selasa, 20 Mei 2014 6456

ujian nasional smp ilustrasi

520 Siswa SMP di DKI Tak Ikut UN

Senin, 05 Mei 2014 5661

Jakpus Siapkan Lembar Khusus Bagi Siswa Penderita Gangguan Penglihatan

338 Peserta Paket A Ikut UNPK di Jaktim

Minggu, 18 Mei 2014 3670

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks