Akses ke Kawasan Industri Pulogadung Diblokir Warga

Senin, 04 Januari 2016 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 7294

Warga Blokir Akses Menuju Kawasan Industri Pulogadung

(Foto: Nurito)

Ratusan warga kelurahan Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, memblokir akses jalan menuju Kawasan Industri Pulogadung, Senin (4/1). Aksi ini dilakukan karena PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) selaku pengelola kawasan, memberlakukan sistem berbayar untuk masuk kawasan bagi warga.

Selama ini karyawan di kawasan keluar masuk melalui jalan lingkungan, kita tidak pernah persoalkan. Tapi kami malah sekarang harus bayar untuk melintas di kawasan, ini tidak adil

Ketua Forum RW Kelurahan Jatinegara, Khaerudin mengatakan, warga tidak setuju jika harus bayar melalui kawasan tersebut. Sebab akses jalan itu sangat vital untuk menuju kantor kelurahan, puskesmas, kantor pos, RS Persahabatan, Pasar Pulogadung dan sejumlah tempat lainnya.

"Seluruh warga sangat kecewa atas pemberlakuan akses berbayar. Selama ini karyawan di kawasan keluar masuk melalui jalan lingkungan, kita tidak pernah persoalkan. Tapi kami malah sekarang harus bayar untuk melintas di kawasan, ini tidak adil," ujar Khaerudin.

Dalam aksinya, warga memasang barikade menggunakan papan, meja, batu dan benda lainnya di setiap akses jalan menuju kawasan. Warga juga membentangkan sejumlah spanduk penolakan pemberlakuan akses berbayar masuk ke kawasan. Aksi ini bukan hanya dilakukan warga Kelurahan Jatinegara, tetapi juga warga Kelurahan Rawa Terate.

"Mereka saja tidak pernah perbaiki jalan di sini. Malah yang kearah Bekasi, Cikarang yang diberikan bantuan," ucapnya.

Di wilayah tersebut, sedikitnya ada 10 akses menuju kawasan. Diantaranya adalah di RW 08 Jatinegara, Rawabadung, Buaran, Klender, Lio, Rawa Terate dan sejumlah akses lainnya.

BERITA TERKAIT
 Kawasan Industri Pulogadung Mulai Berlakukan E-Gate

Kawasan Industri Pulogadung Mulai Berlakukan E-Gate

Selasa, 22 Desember 2015 10831

280 Bangunan Liar di Kawasan Industri Pulogadung Segera Dibongkar

Bangunan Liar di Kawasan Industri Pulogadung Segera Dibongkar

Selasa, 15 Desember 2015 5510

 Enam Portal di Kembangan Utara Dibongkar

Enam Portal di Kembangan Utara Dibongkar

Rabu, 02 September 2015 4673

Kemendagri Selesai Evaluasi APBD DKI

Kemendagri Selesai Evaluasi APBD DKI

Senin, 04 Januari 2016 7844

DKI Matangkan Perluasan Layanan Transjakarta Hingga BoDeTabek

Layanan Transjakarta Diperluas Hingga Bodetabek

Senin, 04 Januari 2016 8018

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks