DPRD Pastikan APBD 2016 Disahkan Sore Ini

Rabu, 23 Desember 2015 Reporter: Andry Editor: Rio Sandiputra 4792

DPRD Pastikan APBD 2016 Disahkan Sore Hari Ini

(Foto: Ilustrasi)

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)  DKI Jakarta memastikan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) tahun anggaran 2016 akan disahkan menjadi APBD DKI pada sore hari ini melalui rapat paripurna.

Nanti sore kita jadi paripurna pengesahan APBD

Mengingat, rapat kerja pembahasan Raperda APBD 2016 antara eksekutif dan legislatif di komisi-komisi DPRD DKI telah diselesaikan kemarin. Rencananya, APBD 2016 akan disahkan dengan payung hukum Peraturan Daerah (Perda).

"Nanti sore kita jadi paripurna pengesahan APBD," kata Mohamad Taufik, Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPRD DKI di gedung DPRD DKI, Rabu (23/12).

Taufik menyebutkan, rapat finalisasi anggaran tahun 2016 yang digelar sejak dua hari lalu di komisi-komisi DPRD DKI bersama dengan pihak eksekutif, terbilang lancar tanpa kendala berarti meski terdapat selisih anggaran sekitar Rp 226 miliar.

"Nggak masalah, kita‎ sudah bahas secara detail. Itu kesalahan yang ada di e-komponen saja," tuturnya.

DPRD DKI dan pihak eksekutif telah menyepakati nilai APBD DKI tahun 2016 senilai Rp 66,3 triliun‎. Usai disahkan dalam rapat paripurna sore hari ini, draf APBD tersebut akan dikirimkan ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk dikoreksi dan dievaluasi.

BERITA TERKAIT
Asumsi RPTRA Bisa Jadi Sarang Pelaku Asusila Berlebihan

Asumsi RPTRA Bisa Jadi Sarang Pelaku Asusila Berlebihan

Rabu, 23 Desember 2015 3659

 Taufik Pastikan Pengesahan APBD Sesuai Jadwal

Taufik Pastikan Pengesahan APBD Sesuai Jadwal

Kamis, 17 Desember 2015 3594

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307886

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks