Jumat, 18 Desember 2015 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Widodo Bogiarto 4072
(Foto: doc)
Warga Kelurahan Bawang, Tanjung Priok, Jakarta Utara, tidak lama lagi bisa mendapatkan pelayanan kesehatan lebih
maksimal. Pasalnya, pembangunan Rumah Sakit Umum (RSU) Tipe D Kecamatan Tanjung Priok, saat ini memasuki tahap akhir.Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Utara, Bambang Suheri mengatakan, pembangunan RSU Tipe D Kecamatan Tanjung Priok yang berlokasi di Jalan Bugis Nomor 2 tersebut diperkirakan rampung pada Minggu (20/12) lusa.
"Proses pembangunannya segera selesai," kata Bambang, Jumat (18/12).
Dengan kehadiran RSU Tipe D itu, kata Bambang, diharapkan, dapat memaksimalkan pelayanan kesehatan untuk warga Jakarta Utara, khususnya di Kelurahan Kebon Bawang.
Fasilitas RSU Tipe D tersebut antara lain 40 ruang rawat inap, ruang OK, kamar jenazah dan ACU (tempat observasi).
Menurut Bambang, RSU yang berada di areal seluas 3.000 meter persegi rencananya diresmikan April mendatang.