Basuki akan Cek Pengamanan Natal ke Sejumlah Gereja

Selasa, 15 Desember 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Lopi Kasim 2684

Basuki Akan Cek Perayaan Natal di Enam Gereja

(Foto: Reza Hapiz)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama akan melakukan pengecekan pengamanan perayaan natal di enam gereja. Tahun ini, merupakan perayaan natal kedua Basuki sebagai Gubernur DKI Jakarta. Rencananya roadshow natal ini akan dilakukan selama dua hari.

Iya, saya akan berkeliling ke sejumlah gereja

"Iya, saya akan berkeliling ke sejumlah gereja. Saya akan mengunjungi enam gereja yang ada di Jakarta," kata Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (14/12) malam. 

Roadshow Natal 2015 akan dimulai pada malam Natal, hari Kamis (24/12) dimana  Basuki akan mengunjungi tiga gereja. Kemudian hari berikutnya Jumat (25/12), dirinya juga akan mengunjungi tiga gereja. "Kemungkinan tanggal 24 ke tiga gereja dan 25 ke tiga gereja," ujarnya.

Menurut Basuki, kegiatan roadshow Natal ini untuk melihat kondisi pengamanan saat jelang Natal. Tak hanya itu, dirinya juga akan memberikan ucapan selamat merayakan  Natal bagi warga Jakarta yang merayakannya. Tahun ini, Basuki pun memilih untuk tidak pulang ke kampung halamannya.

 "Tahun lalu kan saya pulang ke kampung halaman, kalau sekarang saya nggak pulang," kata mantan Bupati Belitung Timur ini.

Pada tahun 2014 lalu, roadshow Natal dilakukan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat.

BERITA TERKAIT
Jelang Natal, Sejumlah Gereja Dipasangi Lampu Sorot

Jelang Natal, Sejumlah Gereja Dipasangi Lampu Sorot

Jumat, 11 Desember 2015 3349

Pengamanan Gerja Di Mangga Besar Ditingkatkan

Pengamanan Gereja Kristus Yesus Diperketat

Rabu, 09 Desember 2015 5084

Gubernur Hadiri Perayaan Natal DKI Jakarta

Basuki Hadiri Perayaan Natal Pemprov DKI

Jumat, 11 Desember 2015 7450

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks