Malam Tahun Baru, Ancol Gelar 2 Panggung Musik

Senin, 14 Desember 2015 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Widodo Bogiarto 5719

Dua Panggung Musik Akan Manjakan Pengunjung Ancol

(Foto: Suriaman Panjaitan)

Perayaan pergantian tahun merupakan salah satu momen yang paling dinantikan oleh banyak orang. Berbagai tempat hiburan ataupun kawasan wisata menggelar beragam acara untuk turut menyemarakkan perayaan pergantian tahun, termasuk kawasan wisata Taman Impian Jaya Ancol.

Dua pangung akan diisi penyanyi kenamaan, seperti Iwan Fals, Wali Band, Noah dan lainnya

Manager‎ Coorporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, Rika Lestari mengatakan, untuk menarik pengunjung lebih banyak pada pergantian tahun 2015 menuju 2016, pihaknya mendirikan dua unit panggung musik di Pantai Festival dan Pantai Karnaval.

"Dua pangung akan diisi penyanyi kenamaan, seperti Iwan Fals, Wali Band, Noah dan lainnya," kata Rika saat jumpa pers Ancol Gelar Gemilang Tahun Baru 2016‎‎, Senin (14/12).

Rika menargetkan pengunjung yang datang ke Ancol pada malam pergantian tahun lebih besar dari tahun lalu.

"Tahun 2014 saat pergantian tahun, ada 130 ribu hingga 150 ribu pengunjung yang masuk. Mudah-mudahan untuk tahun ini bisa 200 ribuan," ujar Rika.

Sementara itu, Iwan Fals mengaku akan membawakan 8-10 lagu yang difavoritkan penonton.

"Sekitar dua jam ya aku manggung nanti. Untuk kolaborasi sih enggak, sendiri aja. Lagu apa saja nanti saya bawakan, ya rahasia loh. Lihat nanti di malam tahun baru," ‎ujar Iwan.

BERITA TERKAIT
Pengamanan Natal dan Tahun Baru, 1.400 Polisi Disiagakan

1.400 Polisi Siap Amankan Natal dan Tahun Baru di Jaktim

Selasa, 08 Desember 2015 6811

 Libur Pilkada, Ancol Dikunjungi 56.100 Wisatawan

Libur Pilkada, Ancol Dikunjungi 56.100 Wisatawan

Rabu, 09 Desember 2015 3673

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks