Inrit Penutup Saluran Jl Janur Kuning Dibongkar

Jumat, 11 Desember 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Rio Sandiputra 4339

Inrit Penutup Saluran Jl Janur Kuning Dibongkar

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Rawa Badak Utara, Jakarta Utara membongkar penutup saluran atau inrit beton di Jalan Janur Kuning, RW 10. Sebab sampah dan sedimen yang berada di bawah inrit menyumbat saluran dan sulit dibersihkan.

Kalau hujan sering timbul genangan. Makanya sekarang kita kerahkan PPSU untuk lebih dulu bongkar inritnya, agar mudah dibersihkan

Lurah Rawa Badak Utara, Teguh Subroto mengatakan, genangan kerap timbul di jalan tersebut akibat luapan dari saluran yang airnya terhambat. Dengan pembongkaran ini, diharapkan sampah dan saluran bisa dengan mudah dibersihkan.

"Kalau hujan sering timbul genangan. Makanya sekarang kita kerahkan PPSU untuk lebih dulu bongkar inritnya, agar mudah dibersihkan," ujarnya, Jumat (11/12).

Inrit yang dibongkar memiliki lebar sekitar 50 sentimeter, dengan panjang mencapai 50 meter. "Karena tidak terlalu panjang, kita hanya gunakan alat manual saja untuk bongkarnya. Ada 15 personel yang dikerahkan," ucapnya.

Usai pembongkaran, lanjut Teguh, saluran langsung dikeruk. Dan akan dibuat bak kontrol, sehingga mudah untuk membersihkan saluran ke depannya. "Boleh ditutup, tapi harus dibuat bak kontrol. Kita perkirakan bisa lebih dari 100 karung untuk yang bisa diangkat dari saluran," tandasnya.

BERITA TERKAIT
40 PPSU Bongkar Inrit Jati Pulo

40 Petugas PPSU Bongkar Inrit di Jati Pulo

Selasa, 01 Desember 2015 5397

20 PPSU Bongkar Inrit Saluran Cengkareng Barat

20 PPSU Bongkar Inrit di Cengkareng Barat

Selasa, 24 November 2015 4199

Saluran PHB di Meruya Utara Dikeruk

Saluran PHB di Meruya Utara Dikeruk

Jumat, 27 November 2015 4790

 Pipa Saluran di Pulau Harapan Diperbaiki

Pipa Saluran di Pulau Harapan Diperbaiki

Kamis, 10 Desember 2015 3886

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks